Warga Amerika Antusias Tunggu Pengganti Obama

Presiden AS Barack Obama
Sumber :
  • REUTERS/Kevin Lamarque

VIVA.co.id - Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Robert O Blake, mengungkapkan saat ini tingkat antusiasme warga negara AS jelang Pemilu Presiden 2016 semakin meningkat. Pemilu di AS akan berlangsung November mendatang.

Bursa Asia Pasifik Tertekan Dinamika Pilpres AS

"Saat ini, masyarakat AS sangat antusias menanti diselenggarakannya Pemilu Presiden. Saat ini juga sedang berjalan di beberapa negara bagian seperti Iowa," ujar Blake di Jakarta, Rabu 27 Januari 2016.

Baik Partai Republik dan Demokrat sama-sama menghadirkan kandidat terbaiknya untuk saling bertarung memperebutkan kursi kenegaraan di negara adi daya itu. Siapa pun pemenangnya akan menggantikan Barack Obama, yang harus pensiun setelah dua periode memerintah AS sebagai presiden.

"Beragamnya calon kandidat pemilu adalah salah satu faktor masyarakat AS semakin antusias dibandingkan dengan tahun sebelumnya," kata Blake.

Ia menambahkan, sebagai Duta Besar, dia tidak bisa memprediksi kemungkinan atau perkiraan hasil voting ataupun survey mengenai jumlah suara yang "dijagokan" oleh masyarakat terhadap salah satu bakal calon presiden.

Baca juga:

(ren)

Wall Street Catat Rekor Anjlok Terlama Sejak Krisis 2008
Hillary Clinton dan Grammy Award

Sembilan Fakta Tentang Kehidupan Pribadi Hillary Clinton

Tidak banyak orang yang tahu kehidupan dari Hillary Clinton.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016