Polri Sebut Penyerang Ustaz Abu Syahid Diduga Pernah Kabur dari RSJ

Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan
Sumber :
  • VIVA/Farhan Faris

VIVA – Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Komisaris Besar Polisi Ahmad Ramadhan mengatakan pelaku penyerangan Ustaz Abu Syahid Chaniago, berinisial H diduga pernah kabur dari Rumah Sakit Jiwa (RSJ). 

Polisi Blak-blakan soal Parkir Liar Depan Masjid Istiqlal yang Patok Tarif Rp150 Ribu

Menurut dia, H diduga orang dalam gangguan jiwa (ODGJ). “Pernah jadi pasien selama 3 tahun. Artinya, pernah keluar masuk dan pernah sempat melarikan diri dari RSJ. Jadi model-model kambuhan seperti itu dia. Catatan medisnya seperti itu,” kata Ramadhan di Mabes Polri, Jumat, 24 September 2021.

Menurut dia, ada surat dari Kecamatan Banda Mulia Aceh yang menyebut bahwa pelaku H meresahkan masyarakat karena sakit jiwa. Namun, keresahan yang diperbuat oleh pelaku H belum diketahui secara pasti seperti apa.

Viral, Masjid di Sumbar Tetap Kokoh Berdiri Walau Dihantam Banjir Bandang Lahar Dingin

“Ini belum jelas apa yang dilakukan, pasti ada tindakan-tindakan dia yang membuat resah. Tapi secara apa tentunya tak dijelaskan di sini,” ujarnya.

Saat ini, kata dia, pelaku H masih dalam pengawasan penyidik Polda Kepulauan Riau dan Polresta Balerang. Selain itu, penyidik juga menelusuri apakah pelaku H kenal dengan Ustaz Abu Syahid atau memang random melakukan aksinya tersebut.

Penyerangan Brutal Antardesa di Lombok, Dua Warga Kena Tebas

“Ini masih ditelusuri apakah antara korban dan pelaku saling mengenal atau tidak. Tapi secara akrab, ustaz itu tidak kenal sama yang bersangkutan,” ujarnya.

Ilustrasi tersangka pelaku

2 Jukir Liar yang Getok Parkir Rp150 Ribu di Masjid Istiqlal Jadi Tersangka

Sebanyak dua orang ditetapkan jadi tersangka buntut juru parkir (jukir) liar yang viral mematok tarif sebesar Rp150 ribu, di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024