Kartu Elektronik Sudah Bisa Digunakan Lagi untuk Naik KRL

Antrean sistem elektronik tiket KRL.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya

VIVA - Calon penumpang Kereta Rel Listrik atau Commuter Line sudah bisa kembali menggunakan kartu elektroniknya. Berdasarkan pantauan di Stasiun Pondok Cina, sekitar pukul 12.00 WIB para calon penumpang sudah bisa melewati gate elektronik dengan kartu elektronik yang mereka miliki.

PT KCI Borong 3 Rangkaian KRL dari China untuk Armada Jabodetabek

"Bagi yang punya kartu multitrip dan kartu bank sudah bisa digunakan untuk melewati gate," ujar salah seorang petugas dari speaker yang ada di Stasiun Pondok Cina, Senin 23 Juli 2018.

Atas dasar itu, calon penumpang sudah tak perlu lagi membeli tiket kertas seperti sebelumnya. Antrean pun tampak tak terlalu panjang lantaran kartu eletronik sudah bisa digunakan.

Malam Tahun Baru, KRL Commuter Line Beroperasi hingga Pukul 03.00 WIB

"Jadi yang di loket hanya yang mau membeli tiket harian berjalan," kata petugas lagi.

Namun demikian, bagi yang sempat menggunakan kartu elektroniknya, tapi tidak bisa, hal itu disebabkan kartu mereka sempat digunakan pada Minggu kemarin, namun belum sempat di-tap kembali saat mereka turun.

Nasib Pembangunan Jalur KRL Commuter Line ke Karawang, Begini Kata Kemenhub

Untuk itu, calon penumpang yang mengalami kendala itu harus terlebih dulu ke loket guna menyelesaikan perjalanannya dengan kartu yang belum tuntas.

Illustration of Indonesian train (KRL).

KAI Buys Chinese Three Trains for Jabodetabek's Fleet

KAI Buys Chinese Three Trains for Jabodetabek's Fleet.

img_title
VIVA.co.id
3 Februari 2024