Luncurkan GISA, Anies Ingatkan SKPD soal Integrasi Data Kependudukan

Gubernur DKI Anies Baswedan luncurkan GISA di Jakarta, Minggu, 4 November 2018.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Adinda Purnama Rachmani

VIVA – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meluncurkan Gerakan Indonesia Sadar Administrasi atau GISA, di Rusunawa Jati Rawasari, Jakarta Pusat, pada hari ini, Minggu 4 November 2018.

Respons Anies Soal Maju Pilkada Jakarta Bareng Sandiaga Lagi

Anies mengatakan, peluncuran GISA, merupakan tindak lanjut dari Instruksi Kementerian Dalam Negeri Nomor 470 Tahun 2017. 

"Manfaat dari administrasi tertib itu, bukan hanya pada pemerintahannya. Jika warga memiliki catatan administrasi yang baik, kami pemerintah bisa melayani warga dengan baik," ujar Anies.

Airlangga: Ridwan Kamil Sudah 'On the Way to Jakarta', Anies Bergerak-bergerak saja

Menurut Anies, gerakan ini akan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk pentingnya memiliki dokumen kependudukan, pemuktrahiran data kependudukan, pemanfaatan data kependudukan, dan pelayanan administrasi kependudukan menuju masyarakat yang bahagia.

Dalam acara ini, sekaligus dilakukan penandatanganan kerja sama antar instansi, dalam melakukan pengintegrasian data kependudukan seperti Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, BPJS di Provinsi DKI Jakarta.

Anies Baswedan dan Sandiaga Uno Bertemu, Ada Kemungkinan Duet Lagi di Pilkada Jakarta?

"Pada kesempatan ini, saya ingin menggarisbawahi kepada seluruh SKPD. Mari kita pastikan bahwa program kita terkait integrasi dengan administrasi data kependudukan ini benar-benar kita jalankan. Jadi, Jakarta nanti akan punya integrasi yang sesungguhnya One Map, One Data, One Policy," ujar Anies

Diketahui, bagian integrasi data administrasi warga DKI antara lain, Nomor Induk Kependudukan, Kartu Keluarga, Kartu Tanda Penduduk, Akta Kelahiran, Kartu Identitas Anak, BPJS, Kartu Jakarta Lansia, dan Kartu Jakarta Pintar Plus. (asp)

Eks Gubernur Jakarta, Anies Baswedan di Kantor DPW PKB Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024

Jokowi-KIM Usul Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Anies Bilang "Tidak Ada Tanggapan"

Anies Baswedan menolak menanggapi peristiwa pertemuan Jokowi dengan pemimpin partai politik anggota KIM yang mengusulkan Ridwan Kamil untuk maju dalam Pilkada Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
17 Juni 2024