Anies: Perjumpaan Mutiara dengan Ali di Kampus Berakhir di Pelaminan

Pernikahan Putri Anies Baswedan
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Metro - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menggelar acara resepsi pernikahan putri tercintanya, Mutiara Annisa Baswedan, dengan Ali Saleh Alhuraebi di Ancol, Jakarta Utara, Jumat, 29 Juli 2022, malam.

Jadi Prioritas Nasdem di Pilkada 2024, Anies: Kita Rehat Dulu

Pernikahan Putri Anies Baswedan

Photo :
  • Istimewa

Dibesarkan dalam Keluarga yang Menjaga Sunah

Anies Tak Mau Berandai-andai Jadi Menteri Prabowo: Emangnya Ditawarin

Dalam sambutannya, Anies menyampaikan bahwa Mutiara Baswedan dan Ali Alhuraebi dididik dan dibesarkan dalam keluarga yang menjaga sunahnya.

"Kami bersyukur mereka (Tia dan Ali) berinteraksi, alhamdulillah perjumpaan mereka di kampus berujung di kursi pelaminan. Akad nikah tadi pagi berjalan baik. Insya Allah ini akan berjalan baik. Terima kasih keluarga besar Saleh Alhuraebi dan kehadiran bapak ibu semua untuk memberikan doa restu," tutur Anies.

Nasdem Jadikan Anies Baswedan Prioritas Utama Maju Pilkada Jakarta, Ahmad Sahroni Kedua

Baca juga: Alasan Anies Baswedan Gelar Nikahan Putrinya di Putri Duyung Ancol

Para Tamu Berikan Ucapan Selamat

Setelah Anies Baswedan memberikan sambutan, para tamu undangan memberikan ucapan selamat kepada kedua mempelai.

Anies juga telah menikahkan secara langsung Ali Huraebi dan Mutiara Baswedan, pada Jumat pagi pukul 08.30 WIB.

Pernikahan Putri Anies Baswedan

Photo :
  • Istimewa

Suasana Akad Begitu Sakral

Dalam prosesi akad dihadiri oleh keluarga besar mempelai wanita dan pria. Suasana akad begitu sakral dimulai dengan iringan sholawat dan bacaan ayat-ayat suci Alquran.

Lantunan ayat suci Alquran oleh Ustaz Fauzy Ridwan membuat suasana kian khidmat. Ustaz Fauzy merupakan juara 1 MTQ nasional dan internasional. Kesakralan prosesi akad nikah semakin terasa tatkala Ustaz Nasir Mansur, seorang ulama asal Jakarta dan lulusan Al Maliki Makkah, memberikan khotbah nikah.

Suasana semakin hening ketika K.H. Syukron Ma’mun (pengasuh Pondok Pesantren Daarul Rahman dan salah satu ulama senior di Jakarta) membacakan doa, tidak lama setelah ijab kabul.

Kemudian, para tamu undangan, khususnya kedua mempelai, tampak fokus mendengarkan nasihat-nasihat pernikahan yang disampaikan oleh Ustaz Salim A. Fillah.

Acara akad nikah ditutup dengan ucapan selamat dari seluruh tamu undangan (keluarga besar kedua mempelai) kemudian dilanjutkan dengan tukar cincin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya