OVO Hingga Gopay Tak Bisa Digunakan, Ini Kartu Pembayaran Naik MRT Jakarta

Penumpang menaiki kereta MRT.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

Jakarta – PT MRT Jakarta (Perseroda) menyediakan alternatif pembayaran lain, usai menyesuaikan sistem pembelian tiket melalui uang elektronik atau e-wallet mulai Sabtu, 1 Juli 2023. 

Setahun Terbang Dubai-Bali, Pesawat Raksasa Emirates Layani 382 Ribu Penumpang

Kadishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo, mengatakan ada beberapa kartu yang dapat digunakan para pengguna MRT Jakarta dalam melakukan pembayaran, seperti kartu multitrip. Kartu tersebut kata Syafrin, dapat dibeli di seluruh Stasiun MRT Jakarta.

"Ada kartu jelajah berganda (multitrip) dan kartu single trip serta JakLingko," kata Syafrin dalam keterangannya, Sabtu, 1 Juli 2023.

Lindungi Data Pribadi Konsumen, Kartu Kredit Ini Tak Pakai Nomor

Selain kartu pembayaran di atas, Syafrin menyebut ada beberapa kartu lain yang dapat digunakan sebagai pembayaran untuk menggunakan jasa transportasi MRT Jakarta, antara lain, Brizzi, Flazz, e-money, JakCard hingga tapcash.

"Selain itu tadi kode QR melalui aplikasi MRT-J berupa AstraPay, iSaku dan Blu," lanjutnya menjelaskan. 

Utang Jatuh Tempo RI pada 2025 Capai Rp 800 Triliun, Sri Mulyani Bilang Gini 

Kebijakan baru yang ditetapkan PT MRT Jakarta ini, dilakukan lantaran tidak menemukan kesepakatan bisnis dengan keempat penyedia dompet digital atau e-wallet. Dengan begitu, kontraknya pun tak diperpanjang. 

"Terjadi karena periode kontrak kerja sama dengan para mitra e-wallet berakhir dan belum ada kesepakatan dari para mitra untuk memperpanjang kerja sama kembali," ungkapnya. 

Kendati begitu, Syafrin menyebut MRT Jakarta tetap membuka opsi kelanjutan kerja sama sesuai dengan ketentuan yang telah berjalan sebelumnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya