WN Korsel Ditemukan Tewas di Kebayoran Baru

Sumber :
VIVAnews
Jemaah Haji Marah ke Garuda, Pesawat Kloter SOC 41 Delay karena Rusak
- Seorang warga negara Korea Selatan ditemukan tewas di sebuah rumah di Jalan Radio 2 No. 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis 26 September 2013.

Polda Metro Tangkap 3 ASN Maluku Utara Terkait Narkoba

Kapolsek Kebayoran Baru, Ajun Komisaris Besar Anom Setyadji, mengatakan korban yang tewas atas nama Joong Hee (59). Dia ditemukan sekitar pukul 09.45 WIB.
Diikuti 85 Pemotor, CRF Rally Indonesia dan Pertamina Lubricants Jajal Medan-Toba


"Korban pertama kali ditemukan oleh pemilik rumah Lee Geun Hwa. Saat ditemukan korban dalam posisi telungkup di depan kamar mandi," ujar Anom.


Begitu menemukan mayat, dia langsung memberitahu pembantunya bernama Adi Arsono (36). Lee sendiri kemudian mendatangi ke kedutaan Korea Selatan.


"Dugaan sementara korban meninggal karena sakit. Korban akan dibawa ke RS Fatmawati," ungkapnya.


Anon menuturkan, korban diketahui baru tiga hari berada di Indonesia. Dia datang ke Indonesia untuk keperluan bekerja.


Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Novi Nurrohmad saat dihubungi
VIVAnews
mengatakan, saat diperiksa oleh tim identifikasi, tidak ditemukan adanya luka di tubuh korban.


"Tidak ada luka bekas penganiaan, maka dari itu untuk memastikan penyebab tewasnya kami melakukan visum," kata Novi. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya