Mayat Wanita Muda Terkapar di Kali Ciliwung

Ilustrasi mayat atau pembunuhan
Sumber :
  • iStock
VIVAnews -
Menpan-RB Sebut Seleksi Calon ASN Sesuai Jadwal, Tidak Ditunda Usai Pilkada
Sesosok mayat wanita muda ditemukan tersangkut bebatuan di Kali Ciliwung kawasan bawah Jalan Juanda, Kemirimuka, Beji Depok, Sabtu 25 Oktober 2014. Saat ditemukan, kondisi wanita malang ini penuh luka di bagian kepala.

Disindir Tak Becus Urus Rumah Tangga, Ini Respons Tak Terduga Ria Ricis

Kanit Reskrim Polsek Beji Ajun Komisaris Polisi Syah Johan menuturkan, instansinya sampai saat ini masih menyelidiki kasus ini dengan menelusuri identitas dan keluarga korban. Sebab, sejumlah warga di sekitar lokasi kejadian mengaku tidak mengenal sosok korban. Kemungkinan dia bukan orang daerah tersebut.
Pesan Luhut ke Prabowo: Jangan Bawa Orang Toxic ke Pemerintahanmu


"Kami belum tahu pasti apa penyebab kematiannya. Yang jelas ada luka di bagian kepala belakang yang diduga akibat terbentur benda keras di kali. Kemungkinan yang bersangkutan terpeleset hingga akhirnya hanyut," kata Johan.


Namun pantauan
VIVAnews,
permukaan air Ciliwung saat ini sangat dangkal lantaran masih memasuki musim kemarau. Sementara itu, adapun ciri-ciri yang dapat dikenali dari korban adalah, usia sekitar 20 tahun, tinggi badan 150 cm, mengenakan pakaian kaos pendek warna putih corak love, rambut pendek dan kulit sawo matang.


"Yang bersangkutan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Fatmawati. Untuk saat ini dari hasil pemeriksaan tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban," ucap Johan.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya