Antisipasi Banjir, Polda Metro Siapkan Rakit Sederhana

Ilustrasi banjir.
Sumber :
  • VIVAnews/Denny Armandhanu
VIVAnews - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Martinus Sitompul, mengatakan pihaknya saat ini mempersiapkan diri untuk mengantisipasi keamanan ketika banjir datang di beberapa wilayah DKI Jakarta.

Menurut Martinus, beberapa kesiapan itu, di antaranya menyiapkan peralatan perahu-perahu, atau rakit-rakit yang terbuat dari bahan sederhana.

"Dari perencanaan operasi sudah dibuat dan dibagikan. Dari itu, kita sengaja menggunakan perahu, atau rakit dari bambu, jerigen, dan drum. Hal ini, karena memudahkan untuk masuk ke gang-gang di daerah pemukiman padat yang mengalami banjir," ujar Martinus kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Selasa 6 Januari 2015.

Sitompul menambahkan, pihaknya bisa saja mengerahkan perahu karet yang sudah siap sedia, namun, karena pemukiman warga banyak yang padat, hal itu nantinya malah mempersulit pada saat evakuasi

Cerita Zulhas Sempat Tolak Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Maunya Erick Thohir
"Kalau perahu karet, nanti kena pagar bisa bocor. Ini kan memerlukan waktu untuk memperbaikinya. Karena itu, disiapkan perahu bambu, jeriken, atau drum," katanya

Top Trending : Aksi Turis Bali Ceburkan Motor ke Kolam Renang hingga Marselino Jadi Tumbal
Menurut Sitompul, selain menggelar persiapan, pihaknya juga nantinya akan terus memonitor prakiraan cuaca yang terdapat dari BMKG. "Ini untuk memonitor daerah mana saja yang kemungkinan akan banjir," kata dia.

16 Klub Ini Pastikan Tiket ke Liga Champions Musim Depan, Siap-siap dengan Format Baru!
Diberitakan sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Unggung Cahyono, mengatakan sebanyak 5.500 personel dipersiapkan dalam rangka kontigensi siaga bencana banjir.

Dalam pengamanannya, ribuan personel tersebut nantinya akan latihan bersama dengan Pemda, Pemprov DKI Jakarta, dan Kodam Jaya untuk lebih mematangkan para anggota saat sudah berada di lapangan.


Baca juga:



(asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya