Pedagang Akik Rawa Bunga Akan Ditertibkan Setelah KAA

Batu Akik
Sumber :
  • Anwar Sadat
VIVA.co.id
Kopi Terakhir Pedagang Akik sebelum Lapaknya Digusur
- Kasudin Perhubungan Jakarta Timur Bernad Octavianus Pasaribu, berjanji akan menertibkan pedagang batu akik di Rawa Bunga, setelah selesainya penyelenggaraan Konferensi Asia Afrika (KAA) di Jakarta.

Tren Batu Akik Turun Drastis, Ada Apa?

Puluhan mobil bak terbuka  yang parkir di sekitar kawasan itu akan diderek, juga dipastikan bakal mendapat sanksi tegas. "Kita akan tertibkan lagi pekan depan, tunggu KAA selesai," kata Bernard, Senin, 20 April 2015.
Sering Gosok Batu Akik Ketimbang Kerja, Enam PPSU Dipecat


Dia mengatakan petugas gabungan sudah menertibkan para pedagang liar, pekan lalu, terutama yang berjualan di trotoar dan bahu jalan di Jalan Raya Bekasi Barat 1, Rawa Bunga, Jatinegara.

"Pekan lalu sebenarnya sudah ditertibkan tapi balik lagi. Anggota kita juga tetap siaga di lokasi, yang jelas nanti kita tindak tegas," katanya, tanpa menjelaskan apa tindakan tegas yang dimaksud.

Pantauan VIVA.co.id, ratusan pedagang batu akik bebas menggelar lapaknya, menggunakan hamparan terpal, plastik, meja hingga mobil bak terbuka dan mobil pribadi.

Bahkan para pedagang yang menggunakan mobil, jumlahnya lebih dari 20 kendaraan. Akibat banyaknya pedagang batu akik itu, lalu lintas di Jalan Bekasi Barat selalu semrawut.

Kondisi diperparah dengan adanya parkir liar sepeda motor dan mobil di bahu jalan, sehingga para pejalan kaki harus melalui badan jalan, menghambat arus lalu lintas.

 

 

 

 

![vivamore="Baca Juga :"]

 

[/vivamore]
Batu Akik Souvenir PON XIX Tahun 2016

Garut Siap Kirim Ribuan Akik untuk Cenderamata PON Jabar

Untuk cenderamata peraih medali emas di PON XIX.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016