Gempa 5,2 SR, Karyawan RSPI Berhamburan

Lokasi gempa Pandegelang
Sumber :

VIVA.co.id - Gempa yang mengguncang kawasan Pandeglang, Banten dengan kekuatan 5,2 Skala Richter (SR) ternyata ikut dirasakan sebagian warga Jakarta.

Meski Gempa Pandeglang Dekat Daratan, Warga Jangan Panik

Kondisi ini terjadi di RSPI Sulianti Saroso yang berada di kawasan Jakarta Utara. Pantauan VIVA.co.id, Rabu, 4 November 2015, staf dan karyawan rumah sakit terlihat berhamburan meninggalkan gedung dan berusaha menyelamatkan diri. "Kencang banget (gempa) nya, kerasa tadi di atas terutama lantai 5 sama 6, " kata Wina, salah satu staf rumah sakit yang ikut keluar gedung.

Mereka terlihat masih urung kembali ke dalam gedung. "Entar deh, masih belum berani. Kita di atas soalnya kalau yang lantai 2 situ mah gempa lagi larinya deket, kita jauh," kata staf lainnya.

Gempa Pandeglang Terasa dari Jakarta Hingga Bandung

Awalnya, mereka mengaku getaran kencang itu bukan gempa, tetapi setelah beberapa detik dirasakan, mereka langsung lari keluar.

Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam situs resminya menyatakan, gempa berkekuatan 5,2 SR terjadi sekitar pukul 13.14.34 WIB, Rabu 4 November 2015. Lokasi gempa berada di titik koordinat -6.8 lintang selatan, 105.01 bujur timur atau 88 kilometer barat daya wilayah Pandeglang, Banten. Pusat gempa terdeteksi berada di kedalaman 10 kilometer. BMKG menyatakan, gempa tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.

Gempa Pandeglang, Situs BMKG Sempat Down

Guncangan gempa dikabarkan juga terasa hingga ke beberapa wilayah di sekitar Jakarta.

(mus)

Peta Gempa Pandeglang, Banten

Pengunjung Mal Jakarta Lari Rasakan Gempa

Mereka merasakan gempa meski berlangsung cepat.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2015