Penggugat Ahok Rp100 Miliar: Dia Cerdas, tapi Arogan

Yusri
Sumber :
  • Bayu Nugraha Januar - VIVA.co.id

VIVA.co.id - Yusri Isnaeni, warga Kecamatan Koja, Jakarta Utara, berani menggugat Gubernur DKI Jakarta, Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama, agar membayar ganti rugi Rp100 miliar karena menghina. Di satu sisi, Yusri mengakui sejumlah kelebihan yang melekat di pejabat nomor satu Jakarta itu.

Namun, menurut Yusri, Ahok sangat arogan kepada rakyat kecil seperti dia. "Tapi nggak bisa kayak gitu lah. Jangan mentang-mentang pejabat. Dengarkan dulu, saya kan warganya," kata Yusri kepada VIVA.co.id, Jumat 18 Desember 2015.

Yusri mengatakan, memang, selama ini Ahok mampu menuntaskan persoalan di Jakarta. Selain itu, sikap Ahok yang berani dan tegas kepada jajarannya membuat kinerja PNS DKI Jakarta dia pandang membaik.

"Ahok itu orangnya dan tegas dan cerdas dia itu. Ya bagus sih kelihatannya Jakarta dipegang dia," kata Yusri.

Tapi ia amat menyayangkan arogansi gubernur tersebut, kenapa sikap arogan itu justru muncul di saat ada warganya yang menemuinya ingin minta penjelasan soal program yang tengah dijalankannya.

Hadapi Ibu Penggugat Rp100 Miliar, Ahok Santai

Yusri mengaku mendukung dengan program Kartu Jakarta Pintar (KJP). Tapi menurutnya Ahok juga harus tau keluh kesah warganya saat memakainya.

"Saya cuma mau tanya kenapa saya terima struk pembayaran dari BCA dan itu kan jadi ada biaya potongan administrasi dan ongkos jasa 100 ribu . Kenapa nggak BRI?. Kan kalau satu bank nggak ada potongan," katanya.

Yasri menceritakan, ia disebut maling oleh Ahok di Gedung DPRD DKI Jakarta Kamis, 10 Desember 2015.

Saat itu, Yasri akan menemui komisi E DPRD DKI. Namun secara tak sengaja bertemu Ahok di tempat itu. Kesempatan bertemu Ahok itu dimanfaatkan Yusri untuk bertanya kepada Ahok terkait sulitnya mencairkan Kartu Jakarta Pintar (KJP).

Tapi, bukan jawaban tepat yang didapat Yasri. Ia mengaku malah disebut maling oleh Ahok.

"Saya dibilang maling sebanyak tiga kali, sambil ditunjuk jarinya ke wajah saya dengan muka merah," kata Yusri.

Ibu Penggugat Rp100 Miliar Kian Yakin Seret Ahok ke Penjara

(ren)

Yusri Isnaeni

Ibu Penggugat Ahok Rp100 Miliar, Nasibnya Kini

'Sampai saat ini, saya masih sakit hati dan kesal.'

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2016