Tol Jakarta-CIkampek Macet, Ini Jalur Alternatifnya

Ilustrasi macet di tol.
Sumber :
  • ANTARA/M.Ali Khumaini

VIVA.co.id - Mengantisipasi kemacetan di dalam Tol Jakarta-Cikampek menjelang malam tahun baru, Polresta Bekasi menghimbau penggunaan jalur alternatif kepada para pengedara yang melintas di ruas tol tersebut.

Kapolresta Bekasi, Kombes Pol M. Awal Chairuddin, mengatakan libur panjang Natal dan tahun baru mengakibatkan arus lalu lintas mengalami sejumlah kepadatan hampir di sejumlah ruas jalan. Khususnya, Jalan Tol Jakarta- Cikampek.

Hal ini, kata Awal, lantaran jumlah kendaraan yang melintas tidak sebanding dengan besar volume jalan, sehingga mengakibatkan penurunan kecepatan dan berimbas pada kemacetan.

Menurut Awal, jajarannya pun dalam persoalan kemacetan memiliki tanggung jawab guna dapat mengurai kemacetan yang terjadi di ruas Tol Jakarta-Cikampek. Untuk itu, Polresta Bekasi menghimbau masyarakat menggunakan jalur alternatif.

"Tanggung jawab kami untuk mengurai kemacetan sejak libur Natal sudah kami lakukan dengan mengalihkan arus ke jalur alternatif melalui Jalur Arteri Kalimalang maupun Jalur Arteri Pantura," kata Awal, Kamis 31 Desember 2015.

Didominasi Kendaraan Pribadi, Tol Jakarta-Cikampek Padat

Awal mengatakan tanggung jawab pihaknya pada jalur tol di mulai dari Km 17 sampai Km 41, sepanjang jalur tersebut terdapat 2 rest area besar yaitu Km 19 dan Km 39 serta mini rest area di Km 33 (tidak terdapat spbu) yang mengarah cikampek.

"Untuk yang arah Cikampek pengguna jalan dapat menggunakan jalan alternatif dengan keluar di exit tol Cibitung Km 26 maupun exit tol Cikarang Barat pada Km 28. Anggota juga kami siapkan dilokasi untuk mengarahkan jalan," ujar Awal.

Jalur alternatif juga disiapkan untuk arus sebaliknya bagi pengguna jalan arus balik kembali ke Jakarta. Bagi yang ingin menghindari kepadatan akibat antrian pembayaran di gerbang Tol Cikarang Utama.

"Untuk arah sebaliknya kami sarankan pengguna jalan mencoba rute alternatif yaitu keluar di exit tol Cikarang Pusat Deltamas Km 38 maupun di exit tol Cibatu Km 34," kata Awal.

Selanjutnya, apabila para pengguna jalan ingin kembali ke jalan tol setelah melintasi jalan alternatif yang ada pada rute jalur Kalimalang bisa kembali masuk melalui pintu Tol Cibitung maupun pintu Tol Tambun.

"Tapi jika ingin terus berada di jalan Kalimalang bisa saja jika kondisi di dalam tol masih macet karena jalur Kalimalang tersebut akan bermuara di wilayah Bekasi kota," ujar dia. (ren)

Contra flow di tol Cikampek

Besok, Polisi Berlakukan Lawan Arus di Tol Cikampek

Korlantas melakukan pengamanan arus lalu lintas

img_title
VIVA.co.id
26 Maret 2016