DPRD DKI Sebut Anies Rela Kehilangan Rp30 Miliar dari Alexis

Wakil Ketua DPRD DKI, M Taufik.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

VIVA – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta menyebut, Gubernur Anies Baswedan sudah rela Pemerintah Provinsi kehilangan pendapatan sebesar Rp30 miliar per tahun dari pajak yang dipungut dari Hotel Alexis setelah tempat hiburan itu ditutup.

Duet Anies-Ahok di Pilgub DKI Dipastikan Tak Bisa Terjadi, KPU Ungkap Alasannya

“(Pendapatan Asli Daerah DKI Jakarta) itu akan minus tiga puluh miliar (setelah Hotel Alexis ditutup). Saya kira Pak Anies sudah mempertimbangkan itu semua,” kata Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Mohamad Taufik, dalam program Apa Kabar Indonesia Pagi di tvOne pada Rabu, 1 November 2017.

Taufik juga meyakini gubernur baru Jakarta itu sudah memikirkan potensi pendapatan lain untuk menggantikan pemasukan tetap selama ini dari pajak Alexis. “Berarti (pendapatan) penggantinya harus lebih banyak.”

Isu Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Aja

Ketua Partai Gerindra DKI Jakarta itu mengaku amat yakin Gubernur Anies Baswedan dan memiliki data dan bukti kuat tentang pelanggaran yang dilakukan Hotel Alexis selama ini. Kalau tidak, dia berargumentasi, Anies tak mungkin berani menutup tempat hiburan malam kelas elite di Ibu Kota itu.

“Saya seribu persen yakin datanya lengkap. Kalau tidak lengkap, kalau nanti digugat dan kalah, kan (Pemerintah Provinsi DKI Jakarta) malu,” ujarnya.

Anies Beri Tanggapan Begini atas Pernyataan Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic'

Pernyataan Taufik tentang pajak itu merespons keterangan pers PT Grand Ancol Hotel yang mengklaim membayar pajak sebesar Rp30 miliar per tahun untuk kegiatan hotel, restoran, dan griya pijat Alexis.

“Dengan pembayaran pajak satu tahunnya tiga puluh miliar rupiah, bisa dibayangkan omzetnya berapa. Kami taat pajak, kami penyumbang pajak DKI Jakarta,” kata Lina Novita, Legal Corporate Alexis Group, dalam konferensi pers di Jakarta kemarin. (mus)

Pertemuan Anies dan Ahok di Balaikota Jakarta.

Pengamat: Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta Eksperimen yang Berani

Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) diisukan akan duet di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI 2024.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2024