Logo BBC

Menyorot Perilaku Turis Serampangan di Indonesia

Seorang pria mencari uang untuk membiayai perjalanan dengan cara mengemis di jalanan St Petersburg, Rusia. - BBC Indonesia/Famega Syavira
Seorang pria mencari uang untuk membiayai perjalanan dengan cara mengemis di jalanan St Petersburg, Rusia. - BBC Indonesia/Famega Syavira
Sumber :
  • bbc

Menurut data Kementrian Pariwisata, penyumbang turis terbesar ke Indonesia pada 2017 adalah Cina, Singapura (58% ke Batam), Malaysia, Australia (90%masuk via Bali), dan Jepang.

Pariwisata adalah salah satu penyumbang devisa terbesar untuk anggaran negara. Selama tiga tahun dari 2013-2015, data menunjukkan bahwa industri pariwisata ada di urutan keempat penyumbang devisa negara terbesar di antara barang ekspor setelah minyak dan gas bumi, batu bara, dan minyak kelapa sawit.

Promosi masif tanpa persiapan

Peneliti Pusat Perencanaan dan Pengembangan Kepariwisataan ITB, Yani Adriani menilai bahwa masalah-masalah ini adalah dampak dari upaya promosi pariwisata yang masif tapi tanpa persiapan. "Hal yang lebih diutamakan adalah menarik pengunjung sebanyak-banyaknya, tapi setelah sudah banyak mau diapakan?" kata Yani saat dihubungi BBC Indonesia.

Menurutnya, promosi pariwisata harus didukung dengan pembuatan sistem yang baik. Selain itu, dampaknya ke sektor lain juga harus diperhatikan dan disiapkan.

"Jangan hanya menjejalkan pengunjung sebanyak-banyaknya, bisa rusak daya tarik ekosistem dan cagar budaya," kata dia. Yani menilai bahwa pengelola tempat wisata bisa melakukan pembatasan jumlah pengunjung di tempat-tempat yang rentan, seperti di Borobudur.

Yani memberi satu contoh baik yang sudah dilakukan, yaitu pembatasan pengunjung di Pantai Clungup Malang yang merupakan daerah konservasi. Hanya ada 100 pengunjung yang diperbolehkan masuk setiap harinya.