Idul Adha di Mabes Polri

Kening Wartawan Luka Diseruduk Sapi

VIVAnews - Satu sapi yang akan dipotong dalam rangka peringatan Idul Adha di Lapangan Bhayangkara, Jalan Falatehan, kabur. Selain menyeruduk sejumlah warga, sapi berwarna coklat itu pun menyeruduk wartawan.

Salah satu wartawan, Crace Palingga, harus pasrah saat keningnya diseruduk tanduk sapu, Jumat 27 November 2009.

Kejadian berawal saat seekor sapi kurban, yang hendak dibawa ke tempat pemotongan, berontak. Dua penjagal tidak mampu menahan rontakan sapi tersebut. Sapipun terlepas dan menyeruduk warga yang mengantri.

Salah satu warga yang akan diseruduk menabrak anak kecil, Elis, hingga terjatuh. Melihat itu, Crace berniat menolong Elis. Nahas, sapi itu kemudian menyerang Crace.

Darah pun mengucur dari kening fotografer Reuters itu. Namun, Crace masih sempat bekerja dan mengabadikan pembagian kurban itu.

Jabatan Menteri era Jokowi Habis Oktober, Ini Kata Bahlil soal Target Investasi Rp 1.650 triliun
Kepala Eksekutif Microsoft Satya Nadella saat berada di Jakarta.

Bos Microsoft Satya Nadella Pernah Batal Ketemu Jokowi

Kepala Eksekutif Microsoft Satya Nadella dijadwalkan bertemu Presiden Jokowi pada pukul 08.30 WIB di Istana Negara, Jakarta, pada Selasa hari ini, 30 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024