38 Warga Sumut Dipulangkan dari Wamena Besok

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi
Sumber :
  • VIVAnews/Putra Nasution

VIVA – Pemerintah Provinsi Sumatera Utara memulangkan sebanyak 38 orang warga Sumut dari Kabupaten Wamena, Papua. Mereka dijadwalkan akan tiba di Kota Medan, Rabu, 9 Oktober 2019. Pemulangan tersebut akan langsung diterima Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi.

BM PAN Sumatera Utara Dukung Zulkifli Hasan jadi Ketua Umum PAN Lagi

Edy menjelaskan, puluhan warga Sumut melalui perjalanan dengan transit di Surabaya dan Jakarta. Kemudian, dengan menumpang bus ke Kota Medan, Sumatera Utara. "Besok kembali di sini, kita terima di Pemprov di Jalan Diponegoro, di situ kita cek kesehatan," ujar Edy kepada wartawan di Medan, Selasa siang, 8 Oktober 2019.

Mantan Ketua Umum PSSI itu, terus memantau pemulangan warga Sumut di Kabupaten Wamena. Ia berharap seluruh warganya dalam keadaan sehat hingga tiba di Sumut.

Pj Gubernur Sumut Optimis Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U-23

"Saya berharap kabupaten dan kota yang memiliki rakyatnya, untuk mengambil, untuk menampung, tapi kalau tak mau juga itu, nanti kita akan fasilitasi," ujar Edy.

Berdasarkan informasi dari tim Pemprov Sumut yang diturunkan langsung di Wamena, menurut Edy, ada sekitar 800-an warga Sumut di Wamena. Sebanyak 309 di antaranya menyatakan ingin kembali ke Sumut.

Pembunuhan Sadis, Wanita di Medan Tewas Ditangan Kekasihnya

Edy menyebutkan, timnya terus bekerja mendata dan menyediakan keperluan warga Sumut di sana.
"Sudah delapan hari tim itu bekerja, dan mereka akan terus bekerja, sampai ini selesai," ujar mantan Pangdam I Bukit Barisan itu. (ase)

Ketua DPD Golkar Sumut, Musa Rajekshah.(B.S.Putra/VIVA)

Ijeck dan Bobby Nasution Bertemu di Jakarta Bahas Pilkada Sumut 2024, Ini Hasilnya

Ketua DPD Golkar Sumatera Utara, Musa Rajekshah atau Ijeck bertemu Bobby Nasution. Keduanya membahas Pilkada Sumatera Utara, dimana mereka ini digadang-gadang bakal maju.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024