RS Adam Malik Medan Rawat 13 Pasien PDP, Satu Positif Corona

VIVA – Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik, Kota Medan telah merawat 13 ?pasien dalam pengawasan (PDP) dan 1 positif virus corona atau COVID-19, Jumat 20 Maret 2020. Seluruh pasien dilakukan isolasi di rumah sakit milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) itu.

Update COVID-19 Nasional 11 Mei 2021: Sembuh Tambah 5.592 Orang

"Saat ini ada 13 PDP dan 1 positif COVID-19," kata Koordinator Penanganan COVID-19 RSUP Haji Adam Malik Medan, dr Ade Rahmaini melalui pesan Whatsapp kepada wartawan di Medan.

Disinggung soal pasien positif virus corona, Ade mengungkapkan kondisinya masih ?memburuk. Namun, tengah dilakukan penanganan medis optimal.

Update COVID-19 Nasional 10 Mei 2021: Sembuh 1.574.615 Orang

"Untuk yang pasien COVID-19 masih sama, belum ada kemajuan. Masih berat," ungkap Ade.

Di rumah sakit ini, sudah satu pasien PDP yang positif virus corona meninggal dunia, Selasa malam, 17 Maret 2020, lalu. Tiga pasien PDP sudah pulang dan dinyatakan negatif. Sedangkan untuk Orang Dalam Pantauan (ODP) berjumlah 53 orang. 
 

Update COVID-19 Nasional 5 Mei 2021: Pasien Sembuh Tambah 5.943
Petugas menangani pasien Corona. (Foto Ilustrasi)

Update COVID-19 Nasional 21 Mei: Pasien Sembuh 1.626.142 Orang

Untuk kasus pasien COVID-19 yang meninggal, per hari ini telah bertambah sebanyak 186 orang. Total 49.073 orang.

img_title
VIVA.co.id
21 Mei 2021