Gerindra: Indonesia Berhutang kepada Ulama, Hidupkanlah Selalu NU

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani memberikan pidato politik
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA – Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia saat ini tak bisa dilepaskan dari jasa ulama, kiai, dan Nahdatul Ulama (NU). Muzani bilang, NU sejak lama sudah memiliki andil.

Partai Pendukung Prabowo-Gibran Akan Kumpul, Termasuk PKB-Nasdem Diajak

Demikian disampaikan Muzani saat menghadiri pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Tangerang. Hadir pula Ketua Harian PBNU Kiai Haji Marsudi Suhud.

"Kita bersyukur kepada Tuhan, NU dalam sejarahnya tanpa diminta selalu hadir di tengah-tengah kehidupan bangsa," ujar Muzani, dalam keterangan resminya yang dikutip Senin, 8 Maret 2021.

Waketum Nasdem Ahmad Ali Temui Prabowo Minta Dukungan Maju Pilgub Sulteng

Dia mengingatkan sebagai bangsa yang majemuk dan berbhineka, Indonesia rawan perpecahan. Hal ini merujuk penduduk Indonesia yang tersebar di berbagai pulau dengan berbagai etnis, ras, bahasa. Kondisi tersebut memiliki potensi terpecah belah.

Meski demikian, ia kembali mengucapkan syukur terkait kiprah NU yang bisa mempersatukan masyarakat.

Ganjar Beri Sinyal PDIP di Luar Pemerintahan, Gerindra Tetap Ajak Bersama-sama

"Para ulama dan kiai NU tidak pernah berhenti dalam menyebarkan Islam yang rahmatan lil alamin. Dalam sejarahnya, para ulama dan kiai selalu menebarkan persatuan, persaudaraan, dan persahabatan di tengah-tengah kehidupan bangsa," jelas Wakil Ketua MPR tersebut.

Photo :
  • Istimewa

Menurut Muzani, bangsa Indonesia berhutang kepada NU. Ia menekankan NU jadi salah satu pihak yang membuat bangsa Indonesia saat ini tetap bersatu sehingga masyarakat tenteram, tenang, tak bergejolak.

"Perjuangan para ulama dan kiai dalam memperjuangkan persatuan, perdamaian, persaudaraan tidaklah mudah. Tantangannya berat, mereka kerap disalahpahami. Salah arti, bahkan di-bully oleh sejumlah pihak," tutur Muzani.

Kemudian, Muzani memberi contoh beberapa negara yang masih terjadi perang saudara lantaran memperebutkan kekuasaan. "Lihatlah banyak negara yang saat ini saling bertikai, seperti Yaman, Afganistan, Libya. Negara-negara tersebut hidup tidak tenang dan tidak ada pembangunan," jelas Muzani.

Dia pun menyerukan ajakan agar selalu menghidupkan NU yang sudah berjasa terhadap bangsa Indonesia.

"Inilah utang kita, utang bangsa Indonesia kepada NU. Utang bangsa Indonesia kepada para ulama dan kiai, karena itu hidup-hidupkan lah selalu NU," sebutnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya