KPK Ada di Rumah Wali Kota Tanjung Balai, Ngapain Ya?

Ilustrasi Petugas KPK
Sumber :
  • VIVA.co.id/Lucky Aditya

VIVA – Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) dikabarkan melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) Wali Kota Tanjun?g Balai, HM Syahrial, Selasa subuh, 20 April 2021, sekitar pukul 05.00 WIB.

Pembunuhan Sadis, Wanita di Medan Tewas Ditangan Kekasihnya

Berdasarkan informasi diperoleh petugas KPK melakukan pengeledahan di rumah dinas Wali Kota di Jalan Sriwijaya Kelurahan Pahang Kecamatan Datuk Bandar, Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara.

Kepala Dinas Kominfo Tanjung Balai, Walman Riadi P Girsang membenarkan aktivitas petugas KPK di Kota Tanjung Balai. Namun, belum dapat informasi terkait OTT dilakukan lembaga antirasuah itu.

Gibran Masih Jabat Wali Kota Solo Usai jadi Wapres Terpilih, JK: Tidak Apa-apa

"KPK memang lagi di sini. Cuma, apa benar OTT atau apa saya belum bisa diinformasikan. Masih di sini sejak pagi tadi," sebut Walman kepada wartawan, Selasa siang, 20 April 2021.

Selain rumah dinas, Petugas KPK dikabarkan melakukan pengeledahan rumah pribadi Syahrial di Kota Tanjung Balai. Namun, belum diketahui KPK turun ke kota julukan Kota Kerang itu dalam penanganan kasus korupsi apa.

Petugas Keamanan KAI Bandara Medan Temukan Uang Puluhan Juta Milik Penumpang

"Iya (penggeledahan) lagi di sini lah. Cuma dalam perihal apa, ada apa, belum dapat informasi saya," tutur Walman.

 Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia

Golkar Tepis Isu Istri Ridwan Kamil Mundur dari Bursa Pilkada Kota Bandung

Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya, dikabarkan mundur dari bursa pencalonan Pilkada Kota Bandung. Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia menepis kabar itu.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024