Jokowi: Semangat Belajar Anak-anak, Jangan Pernah Lunglai

Presiden Jokowi
Sumber :
  • Youtube Sekretariat Presiden

VIVA – Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat hari pendidikan nasional (Hardiknas) 2021 yang jatuh pada hari ini, Minggu 2 Mei.

Melalui laman Twitter resminya, @jokowi, Presiden mengatakan bahwa anak-anak para peserta didik harus tetap semangat meskipun mereka sudah setahun lebih belajar secara virtual oleh adanya pandemi COVID-19.

"Setahun lebih dunia terkungkung pandemi, tapi semangat belajar anak-anak kita jangan pernah lunglai. Semoga masa-masa sulit ini segera usai, dan kita semua bertatap muka lagi," kata Jokowi dikutip dari akun Twitter pribadinya, @jokowi, Minggu 2 Mei 2021.

Dalam postingan ucapan Selamat Hari Pendidikan Nasional itu, Presiden Jokowi juga menyertakan unggahan berupa foto ilustrasi anak-anak didik yang sedang belajar secara online

Sementara itu, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek), Nadiem Makarim, dalam sambutannya di upacara peringatan Hardiknas yang disiarkan oleh akun YouTube Kemendikbud RI, menyatakan bahwa pihaknya akan terus memperbaiki pendidikan di Indonesia.

Hal itu akan dilakukan dengan transformasi melalui terobosan merdeka belajar, yang bersandar kepada sejarah bangsa.

"Lembaran baru pendidikan Indonesia berarti transformasi yang tetap bersandar pada sejarah bangsa dan juga keberanian menciptakan sejarah baru yang gemilang," kata Nadiem, dikutip dari akun YouTube Kemendikbud RI, Minggu 2 Mei 2021.

Nadiem berharap anak-anak Indonesia dapat menjadi pelajar yang menggenggam teguh falsafah Pancasila, merdeka sepanjang hayat, serta mampu menyongsong masa depan dengan percaya diri.

Jokowi Tunjuk Menko Polhukam Hadi Tjahjanto Jadi Ketua Satgas Judi Online

"Karenanya, kementerian ini secara konsisten akan terus melakukan transformasi pendidikan melalui berbagai terobosan merdeka belajar," ujarnya.

Baca juga: Pesan Lettu Rhesa Sigar Ponakan Prabowo Awak KRI Nanggala ke Nasthasia

JK Nilai Wajar Jokowi Tak Diundang Rakernas PDIP: Kan Bukan Kader Lagi
Presiden Jokowi memberikan keterangan pers.

Hari Raya Waisak, Jokowi dan Menag Yaqut Ajak Warga Hidup Rukun

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat Hari Raya Tri Suci Waisak 2568 BE dan berharap, kebahagian dan kebijaksanaan selalu menyertai seluruh warga Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
23 Mei 2024