Gempa di Sukabumi Terasa Sampai Puncak Bogor

Gempa bumi Sukabumi. Foto ilustrasi.
Sumber :
  • BMKG

VIVA - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,5 melanda wilayah Sukabumi, Jawa Barat pada Rabu, 16 Maret 2022. Gempa tersebut terasa sampai Puncak Bogor.

Rumah rusak karena gempa Sukabumi

Photo :
  • BNPB

Kedalaman 10 Kilometer

"Ya info gempa magnitudo 5,5, hari ini, 16 Maret 2022, pukul 10:00:01 WIB," kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pos Citeko Bogor, Fatuhri Syabani.

Fatuhti mengatalan lokasi gempa berada di 7.94 Lintang Selatan (LS), 106.94 Bujur Timur (BT) 113 kilometer Tenggara Kota Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, di kedalaman 10 kilometer.

Baca juga: BMKG: Sudah 16 Gempa Merusak di Segmen Mentawai

Waspada Hujan Disertai Angin Kencang Hingga Petir

Faturi juga menyampaikan BMKG Pos Citeko Bogor mengimbau warga yang berada di wilayah Bogor dan Cianjur mewaspadai adanya hujan disertai angin kencang hingga petir. Angin kencang diprediksi dengan kecepatan 30 kilometer per jam dan disertai hujan petir.

Ada Aliran Lava Baru, Gunung Ile Lewotolok Gempa Tremor Menerus, Menurut Badan Geologi

"Peringatan dini waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat petir dan angin kencang pada waktu siang hingga malam hari di wilayah Bogor dan Cianjur," katanya.

Buat Warga Panik

BMKG Mulai Persiapkan Ekspedisi Investigasi Fenomena Kegempaan Zona Megatrust di RI

Gempa sempat membuat warga panik seperti di kawasan Puncak Dua, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor. Warga khawatir terjadi gempa disertai dengan tanah longsor.

"Karena di wilayah ini lokasi rawan longsor. Belum lama ini bulan lalu longsor," kata seorang guru, Anne Fitri.

Gunung Semeru 5 kali Erupsi hingga 900 Meter, Radius 5 Km Rawan Lontaran Batu Pijar
Pemandangan Gunung Dempo di Pagaralam, Sumatera Selatan, Senin, 10 Januari 2022.

Gunung Dempo Erupsi Setinggi 300 Meter, Masyarakat Diingatkan Bahaya Gas Vulkanik

Gunung Dempo dengan ketinggian puncak 3.173 meter di atas permukaan laut mengembuskan material erupsi setinggi lebih kurang 300 meter dari pusat kawah.

img_title
VIVA.co.id
27 Mei 2024