Jokowi dan Megawati Bicara Empat Mata di Istana, Apa yang Dibahas?

Presiden Jokowi berbincang serius dengan Megawati Soekarnoputri
Sumber :
  • YouTube Sekretariat Presiden

VIVA – Presiden Joko Widodo telah melantik kembali Presiden RI ke 5 Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila atau BPIP. Pelantikan tersebut dilangsungkan di Istana Negara Jakarta pada Selasa siang 7 Juni 2022.

Sebelum melantik Dewan Pengarah, Kepala, dan Wakil Kepala BPIP, Jokowi sempat bertemu dengan Megawati di ruang tunggu Istana Negara. Dalam video yang diunggah akun Youtube resmi Sekretariat Presiden terlihat keduanya berbicara empat mata sebelum memulai acara pelantikan.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin menjelaskan tidak ada yang khusus dalam pembicaraan keduanya. Jokowi dan Megawati, menurut Bey, hanya berbincang ringan saja.

"Video itu dalam rangka pelantikan BPIP," kata Bey ketika dikonfirmasi mengenai pertemuan Jokowi dan Megawati di ruang tunggu Istana Negara, Selasa 7 Juni 2022.

Bey mengungkapkan apa yang dibicarakan oleh Jokowi kepada Megawati. Salah satunya yakni Jokowi mengkonfirmasi kehadiran dalam acara peresmian Masjid At-Taufiq di Lenteng Agung.

"Presiden menyampaikan akan hadir ke peresmian Masjid At-Taufiq di Lenteng Agung besok," ujar Bey

Seperti diketahui, Masjid At-Taufiq sendiri merupakan Masjid yang diinisiasi dan dibangun oleh Puan Maharani untuk mengenang almarhum ayahnya, Taufiq Kiemas. Selain itu, Masjid At-Taufiq juga dibangun agar umat muslim di sekitar lokasi bisa memiliki tambahan tempat ibadah yang representatif.

Masjid itu dibangun tepat di Sekolah Partai DPP PDI-Perjuangan, di Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Peletakan batu pertama atau groundbreaking sebagai tanda dimulainya pembangunan Masjid At Taufiq dilakukan pada 8 Juni 2018 lalu, bertepatan dengan lima tahun wafatnya almarhum Taufiq Kiemas.

Respons Jokowi Disebut Dorong Prabowo Supaya Bertemu Megawati
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Habiskan Anggaran Hampir Rp1 Triliun, Apa Saja Fasilitas yang Dimiliki IDTH Kemenkominfo

Presiden Jokowi juga menyebutkan anggaran untuk membangun IDTH Kemenkominfo menghabiskan Rp980 miliar.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024