Satgas Pangan Akan Periksa Pemilik Lahan Tempat Penguburan Bansos

Lokasi puluhan karung beras bansos terkubur di Depok
Sumber :
  • VIVA/Ridwan Putra

VIVA Metro– Tim Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polri akan memeriksa Rudi Samin, pemilik lahan yang dijadikan tempat penguburan bantuan sosial (bansos) COVID-19 di Depok, Jawa Barat, Rabu, 3 Agustus 2022.

Kendala Cuaca Tak Surutkan Semangat Pos IND Bagikan Bansos PKH dan Sembako di Batam

“Rencana hari ini diminta keterangannya (Rudi Samin)," kata Ketua Satgas Pangan Polri Brigjen Wisnu Hermawan saat dihubungi wartawan pada Rabu, 3 Agustus 2022.

Menurut dia, Rudi Samin akan diminta keterangannya siang hari. “Siang ini,” ujarnya.

Zulhas: Banyak Orang Salah Sangka Prabowo Dianggap Menang karena Bansos

Lokasi puluhan karung beras bansos terkubur di Depok

Photo :
  • VIVA/Ridwan Putra

Namun, Whisnu yang merupakan Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim ini tidak menyampaikan saksi lainnya yang akan diperiksa sekarang. 

Pos Indonesia Kembali Salurkan Dana Bansos PKH dan Sembako di Mataram

Sebelumnya diberitakan, puluhan karung beras bantuan sosial untuk masyarakat terdampak COVID-19 ditemukan terkubur di sebuah lapangan, di kawasan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. 

Diduga, perusahaan pengiriman JNE yang melakukan itu karena lokasinya yang berada persis di depan gudang perusahaan tersebut.

Tumpukan sembako itu pertama kali diketahui warga setempat, Rudi Samin yang juga sebagai ahli waris tanah tersebut yang mendapatkan informasi dari pegawai perusahaan pengiriman tersebut. 

Pos Indonesia menyalurkan bansos diantarkan langsung ke rumah

Pos Indonesia Bakal Salurkan Bansos-PKH Buat 44.476 Keluarga Penerima Manfaat di Bali

PT Pos Indonesia (Persero) mengungkapkan, alokasi yang diterima pihaknya untuk penyaluran bantuan sosial (bansos) sembako dan Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 2.

img_title
VIVA.co.id
16 Mei 2024