Cerita Agus Minggat dari Rumah Selama 25 Tahun Gara-gara Takut Disunat

- Youtube Sinyo Official
VIVA Nasional – Kisah Agus (38), pria asal Dukuh Kauman, Desa Sidowayah, Kecamatan Polanharjo, Klaten, yang kembali ke rumahnya setelah 25 tahun pergi meninggalkan rumah gara-gara takut disunat viral di media sosial.Â
Kepulangan Agus setelah puluhan tahun lalu pergi dari rumah disambut meriah keluarga dan penduduk kampung. Agus diantar pulang ke rumahnya sekitar 20 orang menggunakan tiga unit mobil pada Rabu, 25 Januari 2023, sore.
Suasana haru menyelimuti kedatangan Agus kembali ke rumah. Ibunya, Amini, bahkan sempat pingsan karena tak menyangka putra bungsunya itu ternyata masih hidup. Sebab, selama ini Amini dan keluarga sudah berupaya mencari Agus namun tidak membuahkan hasil. Sang ibu pasrah dan mengira putra bungsunya itu sudah meninggal dunia.
Agus diketahui pergi dari rumah saat berusia sekitar 12 tahun -- kabar lain menyebut Agus meninggalkan rumah sejak berusia 6-7 tahun. Agus yang kala itu masih duduk di bangku SD awalnya diberitahu ibunya bahwa akan disunat. Agus tidak mengiyakan permintaan ibunya itu, hanya menganggukan kepala sambil bermain mainan kereta.
Namun pada hari akan disunat, Agus tiba-tiba melarikan diri dari rumah bersama teman-teman sepermainan di desa tersebut. Sejak saat itu, Agus menghilang dan tak diketahui dimana keberadaannya.
Pria asal Klaten kabur 25 tahun gara-gara takut sunat akhirnya pulang ke rumah
- FB
"Perginya sama anak sini, katanya ke Stasiun Balapan, Solo. Anak itu pulang tapi adik saya tidak pulang, kita cari ke Solo ke Jogja dan sekitarnya tidak ketemu," kata kakak kandung Agus.