Polisi Gandeng PPATK Telusuri Aset Jumbo Crazy Rich Surabaya Wahyu Kenzo

Wahyu Kenzo memakan baju tahanan di Polda Jatim.
Wahyu Kenzo memakan baju tahanan di Polda Jatim.
Sumber :
  • Nur Faishal (Surabaya)

VIVA Nasional –  Kapolresta Malang, Kombes Pol Budi Hermanto mengatakan pihaknya akan melakukan tracing aset milik crazy rich Surabaya, Wahyu Kenzo terkait dengan kasus dugaan penipuan robot trading auto trade gold (ATG) yang menjeratnya.

Tracing aset rencananya dilakukan Polres Malang dengan menggandeng Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

"Besok, kami akan melakukan tracing aset bersama Polda Jawa Timur dan termasuk berkoordinasi dengan PPATK," kata Bhudi seperti dikutip dari tayangan tvOne, dikutip Kamis, 9 Maret 2023.

Bhudi menuturkan, sejauh ini ada 25 ribu member yang menjadi korban dengan nilai kerugian total mencapai Rp9 triliun dalam kasus robot trading ini. Kendati demikian, data tersebut masih harus didalami lebih lanjut oleh penyidik.

Wahyu Kenzo

Wahyu Kenzo

Photo :
  • Instagram: wahyukenzo88

"Dalam konteks penyidikan, data tersebut akan kita minta melalui perusahaan ATG termasuk berapa sih jumlah korban realnya, berapa yang sudah terbayarkan, berapa yang belum menerima sama sekali. Sehingga ada keadilan bagi korban-korban ini terhadap apa yang sudah mereka investasikan," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, crazy rich Surabaya Wahyu Kenzo ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan dalam kasus investasi robot trading. Dari bisnis tipu-tipunya itu, tersangka meraup keuntungan yang teramat besar, yakni hampir Rp9 triliun.

Halaman Selanjutnya
img_title