TNI Bantah Panglima Yudo Margono Berada di Pesawat yang Tergelincir di Timika Papua

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Nasional - Pesawat boeing milik TNI AU yang mengalami insiden tergelincir di Bandara Mozes Kilangin Timika, Kabupaten Mimika, Papua jadi perhatian. Isunya Panglima TNI Laksamana Yudo Margono berada di dalam pesawat tersebut.

Pihak Mabes TNI pun meluruskan kabar tersebut. Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda (Laksda) Julius Widjojono menjelaskan Panglima TNI Yudo Margono terbang ke Mimika, Papua tak menggunakan pesawat boeing yang tergelincir tersebut.

Julius memastikan kabar yang menyebutkan Panglima TNI berada dalam pesawat boeing tersebut adalah hoax. Dia bilang Laksamana Yudo terbang ke Timika dengan menggunakan pesawat jet Falcon.

"Panglima ke Timika gunakan pesawat Falcon. Berita tentang pesawat Boeing yang tergelincir dimana Panglima di dalamnya adalah hoax," kata Julius, dalam keterangannya, Senin, 17 April 2023.

Kapuspen TNI Laksda Julius Widjojono Dalam Keterangan Persnya

Photo :
  • VIVA/ Mohammad Yudha Prasetya

Dia menambahkan, Panglima TNI Yudo Margono dijadwalkan akan memberikan keterangan pers di Bandara Juanda,  Surabaya, Selasa besok. Julius menekankan Panglima TNI akan menyampaikan informasi berkaitan dengan kelompok separatis dan teroris (KST) Papua .

"Informasi berkaitan dengan Papua yang diedarkan oleh KST sangat tidak benar, mohon rekan-rekan tidak terpancing isu-isu tersebut. Besok siang 13.00 WIB Panglima akan preskon di Juanda, Surabaya," tutur Julius.

Sebelumnya, Pesawat Boeing 737 seri 200 milik TNI AU tergelincir di Bandara Mozes Kilangin Timika, Kabupaten Mimika, Papua. Insiden itu terjadi pada Senin malam, 17 April 2023.

AKBP Syukur: Situasi Paniai Kondusif Usai Ada Serangan dari OPM

Pesawat tersebut dilaporkan landing sekitar pukul 19.00 WIT. Sebelumnya, pesawat boeing itu menempuh penerbangan dengan rute dari Jakarta menuju Ambon. Kemudian, terbang menuju Timika. 

Pesawat boeing itu tergelincir hingga ke ujung runway Bandara Mozes Kilangin Timika, Mimika. Petugas bandara dan aparat TNI melakukan upaya evakuasi. Namun, dipastikan tak ada korban luka ataupun jiwa dalam insiden ini.

Relawan Prabowo G-Nesia Banjir Dukungan Usai Pilpres, Diah Warih: Alhamdulillah
Mayjen TNI Candra Wijaya, merotasi jabatan Pejabat Utama Kodam XIII/Merdeka.

Mayjen TNI Candra Wijaya Rotasi Jabatan Pejabat Utama Kodam XIII/Merdeka, Ini Daftarnya

Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya merotasi sejumlah jabatan pejabat utama Kodam XIII/Merdeka diantaranya tiga Perwira Tinggi dan lima Perwira Menengah.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024