MA Tolak Kasasi KPK, Hakim Agung Gazalba Saleh Tetap Divonis Bebas

Hakim Agung Gazalba Saleh Ditangkap KPK
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

JakartaMahkamah Agung (MA) menyatakan menolak kasasi yang telah diajukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas vonis bebas untuk mantan Hakim Agung Gazalba Saleh. Gazalba Saleh divonis bebas usai menjalani sidang terkait kasus suap di lingkungan MA. Artinya, setelah kasasi itu ditolak maka Gazalba resmi bebas.

PSI: Putusan MA tentang Batas Usia Calon Kepala Daerah Tak Ada Hubungannya dengan Kaesang 

"Menolak pernohonan kasasi dari pemohon kasasi penuntut umum pada KPK tersebut," ujar Ketua Majelis Kasasi Dwiarso Budi Santiarto dalam persidangan yang digelar Kamis 19 Oktober 2023 secara daring.

Diketahui, kasasi merupakan upaya terakhir dalam melakukan upaya penegakan hukum. Saat ini, Gazalba sudah berkekuatan hukum tetap.

Anggota Bawaslu Medan yang Peras Caleg Hanya Divonis Ringan 18 Bulan Penjara

Hakim Agung Gazalba Saleh Ditangkap KPK

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

"Membebankan biaya perkara pada seluruh tingkat peradilan pada tingkat kasasi, dan pada tingkat kasasi kepada negara," ucap Dwiarso.

Pansel Capim KPK Terbentuk, Ini Harapan Eks Penyidik

KPK Ajukan Kasasi ke MA

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan akan melawan vonis bebas lewat kasasi untuk Hakim Agung nonaktif Gazalba Saleh setelah dinyatakan bebas oleh Pengadilan Negeri Bandung dalam kasus suap di lingkungan Mahkamah Agung (MA).

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengatakan pengajuan kasasi itu bakal dilakukan pada Rabu 9 Agustus 2023 hari ini.

Hakim Agung Gazalba Saleh Ditangkap KPK

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

"Jaksa KPK Arif Rahman Irsady telah selesai menyatakan kasasi atas putusan bebas Terdakwa Gazalba Saleh," ujar Ali Fikri kepada wartawan, Rabu.

Setelah mendapatkan salinan putusan lengkap, jaksa KPK pun langsung menyusun memori kasasi untuk Gazalba Saleh. Saat ini, kasasi yang diajukan oleh lembaga antirasuah itu sudah terdaftar di Pengadilan Bandung Kelas 1A Khusus.

"Pernyataan kasasi diajukan dan terdaftar melalui Panitera pada PN Bandung Kelas 1A Khusus," kata Ali.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya