Insiden Bom Tak Pengaruhi Pariwisata Solo

solo batik carnival
Sumber :
  • VIVAnews/ Fajar Sodiq

VIVAnews - Asosiasi Tour & Travel Agen Indonesia (Asita) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyatakan sejak insiden bom bunuh diri di Solo, 25 September 2011, hingga saat ini belum ada pembatalan kunjungan wisata, baik dari dalam negeri maupun mancanegara. 

Solo dan Yogyakarta tetap ramai dikunjungi turis. "Belum ada dampak yang signifikan terhadap penurunan jumlah wisatawan yang akan berkunjung ke Yogja maupun Solo," kata Edwin Ismedi Himna, Ketua ASITA di DIY, 29 September 2011.

Pertemuan pertemuan yang sifatnya nasional maupun internasional yang berlangsung di hotel-hotel juga belum ada pembatalan. "Saat ini banyak wisatawan maupun lembaga-lembaga pemerintahan dari luar negeri yang menganggap kejadian terorisme dapat terjadi di semua negara dan tidak diketahui kapan akan terjadinya," katanya.

Saat kejadian bom meledak di Solo kata Edwin, dirinya bersama dengan pelaku wisata melakukan promosi di India sehingga menjadi pukulan tersendiri. Namun demikian orang India pun menyadari kejadian teror dan bencana alam juga dapat terjadi di semua negera.

"Berita bom meledak sangat cepat sekali menyebar ke seluruh dunia. Kami sempat terpukul juga, namun semua dapat diatasi dengan kenyataan terorisme dapat terjadi di mana-mana," ujarnya.

Edwinpun memuji langkah cepat dari Pemerintah Kota Solo yang secara cepat merespons tragedi bom bunuh diri yang terjadi di GBIS Kepunton dengan menyatakan Solo tetap aman dikunjungi dan pihak pemerintah Kota Solo menyatakan tidak perlu ketakutan yang berlebihan.

"Peran media juga sangat penting untuk memberikan rasa aman jika berkunjung ke Solo atau Jogja dengan pemberitaan-pemberitaan yang positif tentang dunia pariwisata di Jogja atupun Solo," katanya.

Laporan Juna Sanbawa | Yogyakarta

Jaksa KPK Panggil Febri Diansyah dkk ke Sidang SYL, Ini Alasannya
Pemain Teater Musikal Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai

Keren Banget, Sherina Main Teater Musikal Bareng Anak-Anak Sekolah

Sebagai pemeran utama dalam pertunjukan teater musikal ini, Sherina Munaf mengaku sangat bangga melihat anak-anak sekolah yang sangat pandai bermain musik orchestra.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024