Polisi Gagalkan Penyelundupan Senjata ke DKI

Kerusuhan Ambon
Sumber :
  • ANTARA/Izaac Mulyawan

VIVAnews - Kepolisian Resor Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease melakukan razia di atas Kapal Ciremai di Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon, Senin, 27 Februari 2012. Hasilnya, puluhan senjata tajam yang diduga milik penumpang asal Tual, Maluku Tenggara, Provinsi Maluku, diamankan petugas.

Menurut Kapolres Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, AKBP Soeharwiyono, razia itu dilakukan setelah polisi menerima informasi dari warga masyarakat bahwa ada sejumlah penumpang tujuan Jakarta yang berencana menyelundupkan senjata-senjata tajam itu.

"Menurut informasi ada masyarakat membawa sajam. Pada hari Minggu kemarin kami juga turun melakukan razia," kata Soeharwiyono di Ambon. Namun, tak ada orang yang menyatakan menjadi pemilik senjata-senjata yang kini telah diamankan itu. 

Polisi terus melacak siapa pemiliknya dan menyelidiki motif di baliknya. 

"Kami juga tidak mengetahui senjata tajam ini untuk apa. Yang pasti, kami telah mengamankan senjata tajam di atas KM Ciremai yang berangkat dari kota Tual dan akan menuju Jakarta," ujar Soeharwiyono. (kd)

Media Asing Soroti Suporter Indonesia di Qatar, Sebut Jadi 'Mini Jakarta'
Ilustrasi harga tiket pesawat pendorong inflasi.

DPR Tolak Iuran Pariwisata Dibebankan ke Industri Penerbangan, Tiket Pesawat Bisa Makin Mahal

Anggota Komisi VI DPR RI yang juga Wakil Ketua Umum Indonesia Congress and Convention Association (INCCA) Evita Nursanty menolak rencana pemungutan iuran dana pariwisata.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024