Jasad Terduga Teroris Jipo Diterbangkan ke NTB

Polisi di Sulawesi Tengah rutin gelar razia demi mempersempit gerak teroris di Poso.
Sumber :
  • ANTARA/Zainuddin MN

VIVAnews - Markas Besar Polri segera menerbangkan jasad teroris Jipo alias Ibenk alias Muhammad Choiri ke di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). Menurut Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigjen Pol Boy Rafli Amar, keluarga menginginkan yang bersangkutan dimakamkan di kampung halaman.

Shin Tae-yong Berpeluang Tambah Pemain untuk Laga Timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina

"Saat ini, orangtua dan keluarga almarhum sudah berada di Jakarta dan rencana akan dibawa ke Bima dalam waktu dekat. Satu sampai dua hari ini diberangkatkan ke Bima. Diduga kuat dia adalah Muhammad Choiri," kata Boy di Mabes Polri, Jakarta, Senin 12 November 2012.

Boy mengatakan pihaknya sudah menawarkan kepada keluarga agar Choiri dimakamkan di Jakarta. Hal itu untuk kemungkinan penolakan oleh warga setempat.

"Namun demikian keluarga masih berkeinginan membawa ke kampung halaman, tapi kami belum dapat kabar lagi," ujarnya.

Boy menambahkan Choiri yang diketahui merupakan seorang guru di sebuah pesantren itu secara aktif mengajak rekan-rekannya untuk bergabung dalam kegiatan-kegiatan pelatihan teror. Polisi masih mendalami keterkaitannya dalam sejumlah aksi teror di NTB tahun lalu.

"Itu sementara yang kita ketahui," katanya.

Seperti diketahui, Densus 88 menggelar operasi penggerebekan di Desa Tambaranan, Poso Pesisir, Poso, Sulawesi Tengah, Rabu 31 Oktober 2012. Dalam operasi itu, Jipo alias Ibenk tewas sedangkan dua rekannya berhasil ditangkap hidup-hidup. Ketiganya kemudian diterbangkan ke Jakarta. (adi)

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (kiri), Khofifah Indar Parawansa (tengah) dan Emil Dardak (kanan) di Widya Chandra, Jakarta Selatan, Jumat, 17 Mei 2024

Didukung Golkar Maju Pilgub Jatim 2024, Khofifah: Ini Mandat yang Sangat Berharga

Eks Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa bersyukur dan menyampaikan terima kasih karena didukung Partai Golkar untuk maju dalam kontestasi Pilgub Jatim 2024.

img_title
VIVA.co.id
17 Mei 2024