VIDEO: Prabowo Dibopong Prajurit Kopassus

Prabowo Subianto saat menghadiri sertijab Danjen Kopassus.
Sumber :
  • VIVAnews/Ahmad Rizaluddin
VIVAnews -
Kisah Kakek Handoko yang Selamat dari Kebakaran Saat Nginep di Hotel
Prabowo Subianto menghadiri serah terima jabatan Komandan Jenderal Kopassus dari Mayjen TNI Agus Sutomo kepada Mayjen TNI Doni Monardo di Markas Komando Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Jumat 24 Oktober 2014.

Hakim Gelar Sidang Setempat di Hotel Sultan, Kuasa Hukum Bilang Begini

Hadir dalam acara itu sejumlah jenderal purnawirawan, di antaranya Pramono Edhi Wibowo, Endriartono Sutarto, Sutiyoso, Sintong Panjaitan dan Subagyo HS.
Pemerintah Revisi Aturan Impor, 17.304 Kontainer yang Tertahan Bakal Keluar Pelabuhan


Usai acara, KSAD Jenderal Gatot Nurmantyo mengajak Prabowo dan para purnawirawan Jenderal untuk berfoto bersama dengan para prajurit di lapangan upacara.

Usai foto bersama, Prabowo langsung dikerumuni para prajurit Kopassus. Banyak yang meminta berfoto bersama. Prabowo dielu-elukan dan dibopong bagaikan komandan, hingga menuju pelataran podium.

Bersamaan dengan Prabowo, Mayjen Agus Sutomo dan Mayjen Doni, selaku Danjen Kopassus baru, juga dibopong para prajurit. Lihat videonya

Diketahui, sebelum dilantik menjadi Danjen Kopassus Doni Monardo menjabat sebagai Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), yang kemudian digantikah oleh Mayjen TNI Andika Prakasa.

Sedangkan Danjen Kopassus sebelumnya, Mayjen TNI Agus Sutomo kini menjabat sebagai Panglima Kodam Jayakarta. (ita)

1 Orang Luka Akibat Tawuran, Anggota Gengster Dibekuk Polresta Tangerang

Sebanyak tiga remaja dengan inisial MR, RK, dan R, serta satu anak di bawah umur yang merupakan kelompok gengster, diamankan Satreskrim Polres Kota Tangerang aksi tawuran

img_title
VIVA.co.id
18 Mei 2024