Jokowi ke Singapura, Ahok Ingatkan Beli Duren

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Presiden Jokowi.
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengantar Presiden Joko Widodo yang akan bertolak ke Singapura ke Bandara Halim Perdanakusuma, Selasa, 28 Juli 2015. Saat menunggu keberangkatan Jokowi yang menggunakan pesawat kepresidenan, keduanya sempat bercanda.

"Ketawa-ketawa aja. Aku bilang ke Presiden, di Singapura beli duren Pak, enak. Duren Malaysia," kata Ahok.

Lalu, ketika akan berangkat, Ahok dan beberapa menteri yang mengawal keberangkatan Jokowi melakukan penghormatan.

"Harus hormat dong, sipil juga harus hormat. Ini protokoler. Sipil boleh (hormat), cuma kurang, enggak pake topi aja," kata Ahok.

Dalam kunjungannya ke Singapura, Jokowi akan membahas soal pembangunan di Batam, Bintan dan Karimun.

"Karena memang bertahun-tahun kita tidak konsentrasi ke sana, padahal ada sebuah potensi yang bisa diangkat dan diharapkan nanti ada kesepakatan.
Saya memang tidak ingin bicara terlalu banyak, hanya ingin fokus ke situ," kata Jokowi di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Jika Singapura berminat untuk bekerjasama dengan Indonesia membangun Batam maka dapat dibicarakan. Apa yang jadi keinginan mereka dan juga pemerintah.

"Apakah industrinya, apakah mau dikembangkan pariwisatanya. Ini nanti baru kita bicarakan," kata dia. (one)

Chery Bakal Temui Kemenhub Terkait Kasus Recall Omoda 5
Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana.

9 Calon Anggota Pansel Capim KPK, 5 dari Unsur Pemerintah dan 4 Masyarakat

Presiden Jokowi saat ini tengah menggodok nama-nama calon anggota panitia seleksi (pansel) calon pimpinan KPK.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024