Bencana Asap, DPR Minta Pemerintah Tak Malu Minta Bantuan

Ilustrasi/Bencana kabut asap di Indonesia 2015
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
VIVA.co.id
- Anggota Komisi XI DPR Ahmadi Noor Supit meminta pemerintah agar tak malu meminta bantuan dari Luar Negeri untuk menanggulangi asap.


"Nggak usah malu-malu, (teknologi) kita terbatas untuk itu. Nggak usah malu-malu mengakui anggaran kita belum cukup untuk mengatasi persoalan," kata Ahmadi di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 29 September 2015.


Saat ini, banyak yang meminta agar bencana asap dinaikan statusnya sebagai bencana nasional. Pemerintah juga diminta cepat untuk mengatasi. Apalagi negara-negara tetangga juga punya teknologi canggih untuk mengatasi bencana asap.


Menurut Ketua Badan Anggaran DPR ini, jika bencana ini mengenai negara-negara lain, maka secara otomatis seharusnya negara-negara itu ikut bertindak.


"Mereka kalau ingin, ya sama-sama dong, namanya bencana, yang namanya bencana itu seluruh dunia mengharuskan untuk ikut berpartisipasi," ujar Supit.

Mengapa Praktik Bakar Hutan Berulang Lagi?

Sementara itu, Wakil Ketua DPR Agus Hermanto kembali mendesak agar masalah asap ini dinyatakan sebagai bencana nasional. Dengan begitu menurutnya, anggaran untuk penanganannya bisa lebih besar lagi.
Jokowi: Indonesia Bangga Raih Perak Pertama


Ahok Ungkap Alasan Jokowi Sindir Keuangan Daerah
"Ini sudah patut dijadikan bencana nasional. Dan apabila ini dijadikan bencana nasional, maka anggarannya juga ditangani secara nasional," kata Agus.
Ilustrasi formulir pajak

Presiden Jokowi Santai UU Amnesty Digugat

"Sudah jadi budaya di Indonesia."

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016