Pesawat T-50i Jatuh di Area Akademi Angkatan Udara

Ilustrasi pesawat Jatuh.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id - Komandan Lapangan Udara Adisucipto, Marskal Pertama, Imran Baidirus memastikan, tidak ada warga sipil yang menjadi korban terkait jatuhnya pesawat T-50i milik TNI AU.

Ada Bahaya Tersembunyi di Bandara Halim?

"Tidak ada korban di darat, karena pesawat jatuh di area Akademi Angkatan Udara yang jauh dari permukiman warga," katanya saat berbincang dengan tvOne, Minggu, 20 Desember 2015.

Sementara, pilot dan co-pilot pesawat T-50 yang menjadi korban saat ini sudah berada di RS RSPAU Dr. S. Hardjolukito.

Tabrakan di Halim, Batik Air Klaim Sudah Sesuai Prosedur

Dari pantauan reporter tvOne di lokasi jatuhnya pesawat sudah dipasang garis polisi dan dijaga petugas TNI. "Terlihat ada tiga bagian pesawat yang ditutupi terpal."

Sebelumnya, pesawat T-50i Golden Eagle milik TNI AU ini jatuh pada pukul 09.35. Pesawat naas ini jatuh saat melakukan aksi dalam Jogja Air Show. Usai insiden tersebut, TNI meminta semua orang keluar dari lokasi.

(mus)

KNKT Siap Bongkar Kotak Hitam Dua Pesawat Tabrakan
Pesawat Wings Air mendarat darurat di Berau, Kalimantan Utara, Selasa, 29 Maret 2016.

KNKT Selidiki Pesawat Wings Air Tabrakan di Kupang

Wings Air menabrak taxiway hingga menyebabkan robek di ekornya.

img_title
VIVA.co.id
5 April 2016