Menikmati Kampung Bali 'Rasa' Garut

Suasana Kampung Bali di Garut, Jawa Barat, Jumat, 8 Juli 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Diki Hidayat

VIVA.co.id – Jika Anda bermimpi ingin berlibur ke Bali namun belum kesampaian, kini tak perlu pusing memikirkan ongkos pesawat dan penginapan. Cobalah datang ke Kampung Bali yang berada di Desa Cibunar, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Pesona Kawah Kamojang di Garut

Suasana asri kampung seluas 33 hektar itu memang betul-betul menghipnotis para pengunjung sehingga merasakan seperti berada di Pulau Dewata.

Kala ditemui VIVA.co.id, Jumat, 8 Juli 2016, Dudi Kurniawan, pengelola Kampung Bali, mengatakan, "rasa" Bali bisa dirasakan dengan adanya candi, pura, museum serta kondisi alam yang disulap layaknya Bali sungguhan.

Lebaran Hari Kedua, Pengunjung Padati Pantai Garut Selatan

Berbagai patung seperti Garuda Wisnu Kencana, Candi Citra Soma, serta petilasan Bung Karno, semuanya asli hasil penyimpanan kolektor pemilik lahan Kampung Bali.

"Jadi memang dengan benda-benda yang ada kemudian dipadukan dengan kondisi alam. Inilah Kampung Bali yang ada di Garut," kata Dudi.

Keindahan Wisata Air di Garut yang Buat Hati Terlarut

Menurutnya, pengelola juga menciptakan kondisi alam yang sangat sejuk dengan menanami pepohonan menuju tempat bersejarah, membuat para wisatawan merasa nyaman, walaupun harus barjalan cukup jauh.

"Walaupun jauh pengunjung bisa menyaksikan bangunan yang bersejarah terbuat dari kayu jati tua, tanpa penguat paku, itulah Bangunan Pendopo yang bisa berdiri tanpa ikatan pasak," ungkapnya.

Bukan hanya cagar budaya rasa Bali saja, Dudi mengungkapkan terdapat 1.000 pusaka peninggalan raja-raja Nusantara yang tersimpan baik dalam Museum Kampung Bali.

Pusaka tersebut diantara keris, pedang yang terbuat dari batu meteor yang dilapisi emas murni serta pedagang batu mulia yang sangat indah saat dicabut dari sarung ringkasnya.

" Pokoknya pengunjung tak perlu mengeluarkan kocek yang besar. Cukup Rp20ribu saja maka bisa menikmati suasana Kampung Bali," jelas Dudi, seraya berpromosi.

Tampak Pura di Kampung Bali di Garut, Jawa Barat, Jumat, 8 Juli 2016.

Sementara itu salah seorang pengunjung, Endin (47) warga asal Garut, mengatakan bahwa banyak sekali keunikan dan keindahan yang bisa dinikmati. Bukan hanya bangunan Pendopo tapi Patung Pura Satya Wicaksana.

Pengunjung juga bisa menyaksikan Pandan Bali, Afrika Bobap, dan Pohon Body, yaitu pohon yang biasa dipergunakan untuk meditasi.

" Yah, pokoknya indah dan tenang. Pohon Body yang biasa dipergunakan meditasi terlihat menjulang tinggi menambah indahnya Kampung Bali, " katanya.

Sejumlah pengunjung mengaku baru pertama kali mengunjungi Kampung Bali, dan saat pertama kali menginjakkan kakaknya di Kampung Bali, para pengunjung mengaku betah dan ingin kembali.

" Pokoknya betah. Saya baru pertama kali ke sini. Nanti kalau ada waktu mau kembali lagi," ucap Susi (26), pengunjung lainnya, singkat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya