Menteri Agama: Selamat Menjalankan Puasa Ramadan

Menteri Agama, Lukman Hakim Saifudin
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anwar Sadat

VIVA.co.id – Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin telah memberikan keterangan pers bahwa berdasarkan sidang Isbat, ditetapkan awal puasa 1 Ramadan 1438 Hijriah akan jatuh pada Sabtu, 27 Mei 2017. Mewakili pemerintah, Lukman Hakim menyampaikan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan kepada seluruh umat Islam di Tanah Air.

Kemenag: Secara Hisab, 1 Syawal 1445 H Jatuh pada Rabu 10 April Besok

"Mewakili pemerintah atas nama menteri agama, saya sampaikan selamat menjalankan puasa kepada seluruh masyarakat Indonesia. Semoga kita mampu menjaga kesucian Ramadan, bulan penuh istimewa, penuh berkah, dan mudah-mudahan kita bisa menjalani Ramadan, sehingga kembali kepada jatidiri kemanusiaan kita dan fitri di akhir Ramadan," katanya.

Sebelumnya, berdasarkan perhitungan hisab, ketinggian hilal 8,51 derajat, jarak busur Bulan dan Matahari berada pada posisi 8,37 derajat, umur hilal 14 jam, 57 menit, dan 32 detik.

Hilal Terlihat di Sidoarjo, 1 Syawal 1445 H Diyakini Jatuh Rabu 10 April 2024

"Kami mendapatkan laporan setidaknya dari empat titik, karena Kemenag menyebarkan petugas yang melakukan rukyatul hilal, yang kesaksiannya di bawah sumpah. Mereka yang ditugaskan di NTT, Sulawesi Utara, Jawa Timur, Kepulauan Seribu, berdasarkan laporan, mereka berhasil melihat hilal," katanya.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas (ketiga dari kanan) dalam konferensi pers sidang isbat penentuan Idul Fitri 1445 H di kantor Kemenag, Jakarta, Selasa, 9 April 2024.

Menag Sebut Sidang Isbat Ruang Dialog Umat Islam karena Menyangkut Banyak Pihak

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyebut bahwa sidang isbat penentuan Idul Fitri menjadi bentuk ikhtiar dan ruang dialog bagi umat Islam untuk saling bertukar pikiran.

img_title
VIVA.co.id
10 April 2024