PAN Masih Andalkan Artis Senior Jadi Jurkam Prabowo-Sandiaga

Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional Eddy Soeparno
Sumber :
  • VIVA/Lilis Khalisotussurur

VIVA – Partai Amanat Nasional berjanji mengerahkan potensinya untuk memenangkan pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam Pemilu Presiden 2019. Bahkan, PAN akan mengerahkan para kader dari kalangan artis, para caleg, dan kepala.

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Zulhas: Bagus Banget, Kita Dukung

Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno sudah mengajukan dalam tim pemenangan nama-nama kader yang juga merupakan figur publik sebagai daya tarik.

“Teman-teman yang duduk sekarang di politikus anggota di DPR, misalnya, dari jalur keartisan kesenian seperti Mbak Dessy Ratnasari, Eko Pratrio, dan Bang Miing," kata Eddy di kantor pusat PAN di Selatan pada Rabu, 22 Agustus 2018.

Halal Bihalal Akabri, Prabowo Ajak Alumni Berbuat yang Terbaik untuk Bangsa

Dia pun meminta kepada setiap kepala daerah agar tidak segan menggerakkan jaringan partai di daerah demi memenangkan Prabowo-Sandiaga. Para caleg diminta tak hanya bekerja untuk Partai tetapi sekaligus demi pemenangan Prabowo-Sandiaga.

Mengenai tim pemenangan, Eddy mengatakan masih mempunyai banyak waktu untuk menentukan secara pasti. Tim itu tak hanya berisi orang-orang partai koalisi namun bisa saja kalangan aktivis sosial atau tokoh profesional yang tak berafiliasi dengan partai politik mana pun.

PKB: Banyak yang Bilang Pertemuan Cak Imin dengan Prabowo Ibarat CLBK

Jumlahnya tak harus banyak tetapi tak juga mesti sedikit karena yang diperlukan ialah efektivitas dan efisiensi kerja. “Kami ingin struktur yang efisien, dalam artian akan menggambarkan tim pemenangan yang operasional berbasis teritorial karena kita ingin memenangkan pertarungan di darat (suara riil masyarakat).”

Sebab, menurut Eddy, sejauh ini kampanye atau sosialisasi melalui media sosial memang cukup masif tetapi belum tentu hasilnya selaras dengan pilihan masyarakat. “Pada akhirnya kemenangan, kan, di darat," ujarnya.

[dok. Humas Kementerian Pertahanan]

Wakili Alumni Akabri, Begini Doa SBY untuk Prabowo

Presiden ke-6 RI, Jenderal TNI (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY, sempat menyematkan doa dan pesannya kepada Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto yang akan dil

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024