Gerindra-Demokrat Saling Tagih Janji, Prabowo dan SBY Perlu Ketemu

Pertemuan SBY-Prabowo Subianto, Susilo Bambang Yudhoyono
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Wakil Ketua Dewan Penasihat Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Hidayat Nur Wahid, menilai, perlu segera ada pertemuan antara Prabowo Subianto dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pertemuan ini untuk menyegarkan kembali semangat dan komitmen koalisi.

Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 

"Sangat wajar bila kemudian Pak Prabowo yang inisiatif melakukan pertemuan, apakah dengan bilateral dulu beliau dengan Pak SBY, dengan lain-lain," kata Hidayat di gedung DPR, Jakarta, Jumat 16 November 2018.

Hidayat juga yakin Gerindra dan Demokrat tak punya masalah secara prinsip. Menurutnya, persoalan ini perlu komunikasi agar lebih dekat.

Megawati Belum Putuskan soal Usulan Kerja Sama dengan Prabowo

"Perlu saling di-cooling down-kan, perlu saling dikembalikan pada semangat besar bahwa kita ingin menyukseskan pemilu 2019 melalui pilihan politik kita," ujar Hidayat.

Ia menjelaskan posisi PKS tak sebesar Demokrat dan Gerindra. Maka, kata dia, seharusnya kedua partai itu yang mengajak untuk menghadirkan penyuksesan pilpres.

Prabowo Tetap Dikawal Satgas Pengamanan Capres Polri hingga H-30 Pelantikan

"Kita semuanya punya komitmen besar untuk menyukseskan demokrasi di Indonesia melalui pemilu di Indonesia yang semuanya lah harus saling bersilaturahim," lanjut Hidayat.

Kemudian, Hidayat yakin cuitan SBY di media sosial bukan bentuk kemarahan. Tapi, sebagai figur di PKS, ia hanya mengingatkan agar dinamika ini perlu dikelola dalam konteks konstruktif.

"Saya kira baik saja jika semua kembali kepada cooling down, kembali pada prinsip bahwa kita masih dalam satu koalisi besar untuk memenangkan demokrasi Indonesia," kata Hidayat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya