Senada Surya Paloh, Presiden PKS Akui Banyak Titik Temu Dengan Nasdem

Pertemuan Partai Nasdem dengan PKS Dalam Rangka Jelang Pemilu 2024
Sumber :
  • VIVA/ Andrew Tito

VIVA – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengakui, pihaknya banyak menemui titik temu kesamaan dengan Partai Nasdem, usai kedua pimpinan partai tersebut bertemu. Terutama kesamaan dalam menyambut Pemilu 2024.

PKB dan Nasdem Merapat ke Koalisi Prabowo-Gibran, Kaesang Bilang Begini

Pertemuan dihadiri Ketum Nasdem Surya Paloh dan Sekjen Jhonny G Plate beserta pengurus lainnya. Sementara PKS yang menyambangi Nasdem Tower di Gondangdia Jakarta Pusat, dihadiri Presiden Ahmad Syaikhu dan Sekjen Aboe Bakar Al Habsyi.

Dihadapan awak media, Ahmad Syaikhu mengucapkan terima kasih kepada Nasdem yang telah menerima pihaknya dengan baik. Lanjutnya, dengan jamuan yang penuh kehangatan tersebut, banyak memunculkan ide dan gagasan yang sama antara kedua partai itu.

Sebut Sahabat Lama, Prabowo Unggah Foto Ketemu Surya Paloh Deklarasi Nasdem Bergabung

"Untuk titik-titik persamaan yang semakin banyak, insya Allah menjadikan kami di PKS dan Nasdem insya Allah akan banyak titik temu menuju agenda-agenda besar yang tentu perlu dipersiapkan," ujar Syaikhu kepada awak media di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu 22 Juni 2022.

Syaikhu mengatakan, pertemuannya kali ini akan berlangsung lebih teknis dan serius terkait agenda Pemilu 2024 mendatang.

Prabowo Gandeng PKB dan Nasdem, Gibran: Ini Bukan Meninggalkan PDIP

"Tentu saya ini menjadi satu hal bukan hari ini saja kami bersilaturahmi, tapi insya Allah akan kita tindak lanjuti dalam tataran di tingkat elite politik dalam kaitan lebih teknis," ujarnya.

Syaikhu mengatakan, dengan pertemuan antara kedua partai ini, diharapkan akan membangun kolaborasi untuk negeri ke depannya.

"Insya Allah mudah-mudahan dari langkah baik ini dengan niat yang baik ini untuk memperbaiki negeri kita, mudah-mudahan Allah memberikan jalan untuk memudahkan kebersamaan, kolaborasi membangun negeri lebih baik," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh di Nasdem Tower, Gondangdia Jakarta Pusat, Rabu 22 Juni 2022 mengatakan, kunjungan rombongan Presiden PKS ke partainya, merupakan bagian dari silaturahmi yang sudah dijalin sejak lama. Juga sebagai bentuk upaya menyongsong masing-masing partai menjadi lebih baik.

"Hari ini DPP Partai Nasdem kedatangan kawan-kawan teman-teman para sahabat dari DPP Partai PKS yang memang dimaksudkan untuk kunjungan silaturahmi yang sudah baik selama ini, untuk jauh diupayakan lebih baik lagi ke depan," ujar Surya Paloh saat memberikan keterangan di hadapan awak media, di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Rabu 22 Juni 2022.

Surya mengatakan, dalam pertemuan dengan PKS tersebut, banyak perbincangan. Salah satunya, pembahasan mengenai konsolidasi partai politik jelang Pemilu 2024 nanti.

"Tentunya seperti kita pahami bersama bagaimana partai partai politik sekarang ini sedang mempersiapkan konsolidasi barisannya masing-masing di dalam menyongsong pemilu pada 2024 yang akan datang," ujarnya.

Surya menjelskan terdapat satu hal yang cukup serius menjadi pembahasan antara Nasdem dengan PKS. Dari pembahasan tersebut, ternyata terdapat banyak persamaan antara kedua partai.

"Ada banyak kesamaan pandangan pikiran yang amat sangat dimungkinkan untuk dikolaborsikan bersama menjadi suatu harapan bagi meningkatkan upaya-upaya yang memang harus dipersiapkan dari dini agar kualitas pemilu pada tahun 2024 yang akan datang bisa jauh lebih baik dari apa yang pernah kita lalui," jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya