Survei SMRC, Mayoritas Publik Percaya Ganjar Pranowo Akan Lanjutkan Program Jokowi

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Presiden Jokowi.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Politik – Diantara nama-nama capres yang beredar, Ganjar Pranowo dipercaya oleh 44,5 persen publik akan melanjutkan program yang telah dijalankan oleh Presiden Joko Widodo selama ini.

PM Singapura akan Temui Jokowi Pekan Depan, Bahas Energi Hingga IKN

Beberapa nama capres lainnya, masih di bawah Ganjar terkait yang melanjutkan program Jokowi. Seperti Prabowo Subianto 25 persen, Anies Baswedan 18,8 persen, dan Airlangga Hartarto 1 persen. Sedangkan 10,7 persen tidak berpendapat.

Hal itu yang dipaparkan Direktur Riset SMRC, Deni Irvani, dalam temuan survei SMRC bertajuk “Capres Pelanjut Jokowi: Persepsi Publik Nasional” melalui kanal YouTube SMRC TV pada Minggu, 21 Mei 2023.

PDIP Tak Mau Pusing Mikirin Jokowi dan Gibran yang 'Bakar' Rumahnya Sendiri

Kebalikannya, yakni siapa capres yang tidak akan melanjutkan program Jokowi, mayoritas publik memilih Anies Baswedan. Ada 30,3 persen yang percaya itu. Sedangkan Prabowo 19,6 persen, Airlangga 18,2 persen, Ganjar 7,9 persen, dan yang tidak menjawab 24,1 persen.

“Mereka yang puas dengan kinerja Presiden Jokowi lebih menginginkan Ganjar menjadi presiden karena ia dinilai sebagai tokoh yang paling mungkin melanjutkan kebijakan Jokowi. Sementara pemilih yang tidak puas dengan kinerja Jokowi lebih menginginkan Anies menjadi presiden karena ia dinilai sebagai capres kemungkinan besar tidak akan melanjutkan program pemerintah Jokowi,” jelas Deni Irvani, dalam keterangan persnya.

Menlu Singapura Bertemu Jokowi di Istana Negara, Ini yang Dibahas

Lebih lanjut dijelaskannya, bahwa ada 81,7 persen publik merasa puas dan sangat puas dengan kinerja pemerintahan Presiden Jokowi. Dari jumlah tersebut, sebanyak 43 persen memutuskan memilih Ganjar Pranowo. Lalu ada 30 persen memilih Prabowo, 15 persen ke Anies, 2 persen Airlangga, dan tidak memberi jawaban sebanyak 10 persen. 

Ada sebanyak 17,3 persen publik merasa kurang dan tidak puas pada kinerja Presiden Jokowi. Dari situ, ada 39 persen mereka memilih Anies. Sedangkan 35 persen memilih Prabowo, 16 persen ke Ganjar, 3 persen ke Airlangga, dan tidak memberi jawaban 7 persen.

Dengan mayoritasnya publik yang merasa puas dengan kinerja Presiden Jokowi, maka mayoritas dari mereka juga menganggap Ganjar yang paling siap melanjutkannya. Dia juga mendapat limpahan elektoral dibanding nama-nama lainnya.

"Dia (Ganjar) unggul atas lawan-lawannya jika pemilihan presiden diadakan sekarang,” kata Deni.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya