Anies Diprediksi Bakal Sulit Kalahkan Prabowo di Jabar, Ini Alasannya

Pertemuan bacapres sekaligus Ketum Gerindra Prabowo Subianto dengan elite petinggi PSI
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta - Bakal calon presiden Prabowo Subianto dianggap sebagai figur yang punya kekuatan elektoral di wilayah Jawa Barat. Jika resmi maju di 2024, Ketua Umum Partai Gerindra itu diprediksi masih berjaya di Tanah Pasundan.

Eks Ajudan Prabowo Blusukan di Kampung Solo Demi Maju Cagub Jateng

Pakar politik dari Voxpol Research Center and Consulting, Pangi Syari Chaniago menganalisa mayoritas masyarakat Jabar masih setia bersama Prabowo dalam menatap Pilpres 2024.

Menurut Pangi, Prabowo masih sulit dikalahkan figur kandidat lain termasuk Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Dalam temuan survei Polling Institute periode 21-25 Agustus 2023, Prabowo meraih torehan suara 35,8 persen di Jabar. Sementara, Anies Baswedan dapat 25,5 persen.

Sudaryono Mulai Merangkak ke Posisi Atas Survei Pilgub Jateng

Lalu, dari survei Voxpol Center mencatat Prabowo dapat 41 persen dan Anies dengan 39,5 persen. Survei yang dilakukan dalam kurun waktu 24 Juli hingga 2 Agustus 2023 itu menempatkan Prabowo di uritan teratas dalam elektabilitas di basis pemilih Jabar.

Prabowo Targetkan Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Menko Airlangga Ungkap Sektor yang Bakal Digenjot

Pangi menjelaskan masyarakat Jabar cenderung setia bersama Prabowo karena dinilai punya kerja nyata sebagai Menhan. Adapun duet Anies–Cak Imin dinilainya tak memiliki panggung yang strategis untuk menarik suara dari masyarakat Jabar.

"Orang Jawa Barat itu cenderung mendukung Prabowo karena Anies itu kan sudah kehilangan panggung, itu problemnya," kata Pangi, Kamis, 21 September 2023

Dia menekankan, Prabowo saat ini dianggap sebagai salah satu menteri dengan kinera moner di Kabinet Indonesia Maju. Bahkan, beberapa hari lalu, Prabowo bersama Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke PT Pindad di Kota Bandung.

Salah satu yang jadi penilaian yaitu Prabowo juga dianggap berhasil meningkatkan kekuatan militer Indonesia di pentas dunia. Mengutip dari Global Firepower, Indonesia masih berada di urutan pertama perihal kekuatan militer di Asia Tenggara.

Bakal Capres Prabowo Subianto dan Anies Baswedan berbicara di forum Apeksi

Photo :
  • Ist

Di skala Asia, Indonesia bertengger di posisi ke tujuh. Sementara, untuk global, Indonesia berada di peringkat 13 di belakang Brasil.

Maka itu, Pangi menyebut Prabowo masih kuat di masyarakat Jabar karena punya kerja nyata di pemerintahan. Ia menuturkan masyarakat Jabar mayoritas memilih pemimpin berdasarkan rekam jejak yang dimiliki untuk negara dan bangsa.

"Prabowo sampai saat ini masih punya panggung. Nah itu orang Jabar lebih melihat aksi kerja nyatanya Prabowo," jelas Pangi.

Anies dinilai kehilangan panggung karena hampir setahun pasca purna tugas dari Gubernur DKI Jakarta. "Sementara Anies kesulitan karena udah nggak punya panggung," tutur Pangi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya