Sultan Najamudin Dianugrahi Penghargaan Senator Kritis dan Pro Demokrasi

Wakil ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Sultan B Najamudin
Sumber :
  • DPD RI

Jakarta – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Sultan B Najamudin, didaulat sebagai ‘Senator Kritis dan Pro Demokrasi’ dalam KWP Awards 2023. Diketahui, terdapat 3 klaster penghargaan dalam KWP Awards tahun ini, yakni Legislator, Senator dan Mitra Parlemen. 

Kasih Ruang Karier dan Promosikan Puluhan Ribu Karyawan, Intip Strategi IWIP

Sultan mengapresiasi penghargaan yang diberikan kepadanya. Ia menyatakan lembaga DPD RI selalu berupa menjaga dan menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, dengan berupaya menjaga prinsip check and balance di antara lembaga negara lainnya.

“DPD RI secara kelembagaan selalu konsisten menjaga nilai-nilai demokrasi Pancasila,” kata Sultan kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 2 Oktober 2023.

Masuk Jadi 7 Kontributor Pajak Terbesar, BUMI Raih Penghargaan Kemenkeu

Menurut Sultan, penghargaan dari wartawan parlemen adalah pengingat moral sebagai wakil daerah di Senayan untuk terus bekerja lebih baik lagi. 

"Kami menghormati dan menyikapi Penghargaan dari organisasi dan rekan-rekan wartawan Parlemen sebagai sebuah pengingat moral. Bahwa sebagai wakil masyarakat daerah yang diamanahkan menjadi pimpinan lembaga DPD RI untuk selalu mawas diri dalam menjalankan tugas-tugas konstitusional secara konsisten,” ujarnya. 

KPU Sebut Caleg Terpilih Tak Perlu Mundur jika Daftar Pilkada 2024

KWP, tambah mantan Wakil Gubernur Bengkulu ini, tentu punya penilaian dan kajian yang objektif dalam menentukan nominator penghargaan. 

“Kami mengapresiasi upaya KWP dalam melakukan kontrol dan meneropong kinerja kami selama ini. Sebagai sesama pilar demokrasi, KWP dan DPD RI harus saling mendukung dan menguatkan dalam rangka meningkatkan kualitas demokrasi Indonesia. Menjadi pers yang objektif dan legislator yang kritis adalah dua hal yang langka di era demokrasi liberal,” ujarnya. 

Lebih lanjut, Sultan berharap lembaga pers parlemen bertanggung jawab memberikan informasi dan edukasi politik bagi masyarakat. 

“Salah satunya melalui mekanisme kontrol yang diwujudkan dalam bentuk penghargaan kepada publik figur yang dinilai signifikan dalam menjalankan tugas-tugas konstitusionalnya,” imbuhnya.

Sebagai informasi, KWP Awards ini merupakan bentuk apresiasi sekaligus kritik Wartawan Parlemen kepada Legislator, Senator, hingga Mitra Parlemen. Penerima Awards disaring berdasarkan masukan dari Jurnalis Senior, organisasi Pers dan Akademisi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya