Airlangga Sebut Jadikan Gibran Cawapres Prabowo Tak Ngotot Rebut Suara Jateng tapi Milenial

Airlangga Hartarto, HUT Partai Golkar ke-59
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan bahwa Koalisi Indonesia Maju (KIM) tidak cemas dalam perebutan suara di Jawa Tengah. Sebab, KIM tengah mendorong Gibran Rakabuming Raka untuk merebut simpati pemilih muda atau milenial.

Pakar Khawatir Jika Presiden Kembali Dipilih MPR Bisa Melahirkan Pemimpin Tiran

"Enggak [khawatir perebutan suara di Jawa Tengah]. Kita kan bicara masyarakat, kita mendorong Mas Gibran untuk masuk ke market milenial dan tadi yang ditampilkan di Indonesia arena bergaya milenial," kata Airlangga kepada wartawan ketika mengantarkan pasangan Prabowo-Gibran mendaftar ke KPU, Jakarta, Rabu, 25 Oktober 2023.

Airlangga menjelaskan, perebutan suara di Jawa Tengah itu tetap dilakukan. Namun, dia mengaku akan menyasar ke daerah perdesaaan dan perkotaan.

Survei SPIN: Sudaryono Geser Hendrar Prihadi di Posisi Teratas Bursa Cagub Jateng

Pendaftaran Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Dia juga turut menjelaskan bahwa status keanggotaan partai Gibran yang telah resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto. Sebab dia masih tercatat sebagai kader PDIP. Airlangga hanya meminta publik untuk bersabar.

Prabowo Ngopi Bareng Gibran di Padepokan Garudayaksa, Bahas Apa?

Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabumingraka resmi mendaftarkan ke KPU sebagai pasangan bakal capres-cawapres. Prabowo mengklaim berkas pendaftarannya sudah lengkap.

"Diantar oleh ketua umum ketua umumnya, dan secara resmi kita telah mendaftar sebagai capres dan cawapres RI. Dan tadi Ketua KPU menyatakan bahwa berkas kita dinilai lengkap," ujar Prabowo kepada wartawan.

Prabowo berterima kasih kepada seluruh ketua umum partai politik anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang telah mengantarnya ke kantor KPU. Dia bahkan meminta maaf kepada warga DKI Jakarta yang harus terdampak ketika dia hendak mendaftar ke KPU.

Pasangan bakal capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka

Photo :
  • VIVA/Rahmat Fatahillah Ilham

"Sekali lagi, terima kasih, dan mari kita berkomitmen bersama untuk menyukseskan pemilu yang akan datang; pemilihan yang kita ingin adalah pemilihan yang sejuk, rukun, penuh kekeluargaan, penuh perdamaian; kita akan bertanding dengan gagasan, bertanding dengan visi, bertanding dengan program," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya