Golkar Larang Kader Masuk 'Partai' Nasdem

Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie.
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie menegaskan tidak akan melarang kader Golkar masuk dalam organisasi Nasional Demokrat. Larangan baru akan diterapkan ketika Nasional Demokrat (Nasdem) menjadi sebuah partai.

"Yang jelas kita melarang pengurus struktural partai masuk ke Nasdem jika sudah menjadi partai," kata Aburizal Bakrie saat berkunjung ke Kantor DPD I Golkar, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Selasa, 24 Agustus 2010

Menurut Aburizal, meski salah satu tokoh Golkar, Sri Sultan Hamengku Buwono X, menjadi salah satu deklarator Nasional Demokrat bersama Surya Paloh, namun demikian Raja Yogyakarta itu belum menyatakan diri resmi keluar dari Golkar.

"Jika tetap ingin masuk Nasdem yang sudah menjadi partai maka konsekuensinya adalah keluar dari Golkar, atau tidak masuk dalam Nasdem yang telah menjadi partai," kata politisi yang kerap disapa Ical ini.

Meski demikian, kata Ical, bila nantinya Nasdem menjadi partai politik, maka tokoh-tokoh Golkar seperti Sri Sultan akan diminta untuk memilih. Tetap atau meninggalkan Golkar.

"Maka harus keluar dari Golkar atau memilih kembali ke partai Golkar dan meninggalkan Nasdem," kata Ical. Lebih lanjut Mantan Menteri Menkokesra pada Kabinet Indonesia Bersatu Jilid I itu menegaskan, keberadaan Sultan masuk ke dalam Nasdem juga tidak akan memengaruhi partai Golkar khususnya di DIY.

Aburizal menilai, Sultan itu adalah suatu simbol dari kebudayaan yang dipertahankan dalam Negara Kesatuan RI. "Sehingga hal itu tidak perlu dikhawatirkan," pungkasnya. (umi)

Laporan: KDW l Yogyakarta

Viral Video Detik-detik Kecelakaan Bus Maut di Ciater Terekam Live TikTok
Beragam tanda unik dijadikan penanda koper milik jamaah calon haji (JCH) Lampung

Beragam Keunikan Penanda Koper Jemaah Haji Lampung: Dari Boneka hingga Foto Keluarga

Beragam tanda unik dijadikan penanda koper milik jemaah haji asal Lampung agar tidak tertukar dalam melaksanakan ibadah haji 2024.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024