Hatta Rajasa

Spekulatif, PDIP & Gerindra Perkuat Koalisi

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa
Sumber :
  • Antara/ Ismar Patrizki

VIVAnews - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa menyatakan Susilo Bambang Yudhoyono belum mengambil keputusan apapun terkait posisi dua partai yang selama ini berseberangan dengan koalisi, PDI Perjuangan dan Gerindra.

Saat ditanya apakah PDIP dan Gerindra sudah masuk koalisi, Hatta menjawab, "Belum sampai ke situ. Saya tidak berspekulasi macam-macam." 

Menurut Hatta di sela peresmian ruang kerja Fraksi PAN di Gedung DPR/MPR, Jumat 4 Maret 2011,  fokus koalisi saat ini adalah menyukseskan pemerintahan SBY dan menguatkan koalisi yang solid. "Kami ingin tujuan pro-rakyat berjalan," jelas Menko Perekonomian itu.

Apakah masuknya Gerinda dan PDIP bisa perkuat koalisi? "Itu terlalu spekulatif."

Saat meresmikan ruang kerja tersebut, undangan yang hadir sempat dibuat tertawa oleh Hatta. Hal ini bermula saat peresmian ditandai dengan pengguntingan pita berwarna merah muda. Kebetulan gunting yang digunakan berwarna biru. "Wow, biru menggunting merah nih," celetuk Hatta sambil tersenyum.

Sebelumnya, Hatta mengaku bertamu ke kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar, Jakarta, Selasa malam 1 Maret lalu. Namun, Hatta hanya bertemu dengan petinggi PDIP lainnya, Taufiq Kiemas yang tidak lain suami Mega dan Puan Maharani.

Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23, Arab Saudi Tersingkir

Sejumlah informasi menyebutkan Hatta bertamu sebagai utusan SBY untuk menawarkan kursi menteri ke partai banteng moncong putih itu.

Polisi bekuk pelaku begal yang bacok siswa SMP di Depok

Begal di Depok Nekat Beraksi Siang Bolong demi Beli Sabu

Begal itu menyasar pelajar dan perempuan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024