Terpengaruh Harga Komoditas hingga Rupiah, IHSG Diproyeksi Menguat

IHSG.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta - Indeks harga saham gabungan atau IHSG melemah 13 poin atau 0,20 persen di level 6.684, pada pembukaan perdagangan Senin, 19 Juni 2023.

Indonesia dan UEA Sepakat Tinggalkan Dolar AS Dalam Transaksi Bilateral

Chief Executive Officer (CEO) PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya, memprediksi bahwa IHSG memiliki potensi menguat terbatas pada perdagangan hari ini.

"Hari ini IHSG berpotensi menguat terbatas," kata William dalam riset hariannya, Senin, 19 Juni 2023.

Daftar Harga Pangan 10 Mei 2024: Bawang Putih hingga Telur Ayam Naik

Dia menjelaskan, pola pergerakan IHSG masih dibayangi oleh gelombang tekanan yang terlihat belum akan berakhir.

Ilustrasi papan saham IHSG.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin
Harga Emas Hari Ini 10 Mei 2024: Produk Global dan Antam Meroket

“Sedangkan pola gerak IHSG juga akan dipengaruhi oleh sentimen dari naik turunnya nilai tukar rupiah serta harga komoditas,” ujar William. 

Selain itu, pekan lalu para investor asing mencatatkan capital outflow. Namun, mengingat hingga saat ini kondisi perekonomian Indonesia masih berada dalam kondisi stabil, maka peluang kenaikan masih terbuka lebar.

IHSG.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

"IHSG diprediksi bergerak dalam level 6.636-6.742," ujarnya.

Selain itu, Dia juga memberikan sejumlah rekomendasi mengenai saham-saham yang dapat dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya yakni BBRI, BMRI, ASII, ITMG, JSMR, AALI, KLBF.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya