Harga Emas Hari Ini 28 November 2023: Global Stabil di Atas US$2.000 per Ons, Antam Naik

Logam mulia emas.
Sumber :
  • Pixabay

Jakarta – Harga emas internasional mencapai level tertingginya dalam enam bulan pada Selasa Pagi, 28 November 2023. Itu terjadi karena pelemahan dolar AS dan ekspektasi jeda pengetatan moneter Federal Reserve membantu emas batangan berkonsolidasi di atas level penting $2.000 per ons.

Harga Emas Hari Ini 3 Mei 2024: Global Merosot, Antam Anjlok

Dilansir dari CNBC International, harga emas di pasar spot naik 0,5 persen menjadi US$2.012,34 per ons pada pukul 20.01 Greenwhich Mean Time (GMT) atau 3:01 Waktu Indonesia Barat (WIB), setelah mencapai level tertinggi sejak 16 Mei. Sedangkan, emas berjangka AS ditutup 0,5 persen lebih tinggi pada $2012,4.

Dolar melayang mendekati level terendah dalam tiga bulan, membuat emas yang dihargakan dalam greenback lebih murah bagi pemegang mata uang lainnya. Menurut Bob Haberkorn, ahli strategi pasar senior di RJO Futures, emas kemungkinan akan diperdagangkan sekitar $2.000 sampai kita mendapatkan lebih banyak informasi dari The Fed mengenai rencana suku bunganya .

Harga Emas Hari Ini 2 Mei 2024: Global dan Antam Meroket Lagi

“Emas akan diperdagangkan lebih tinggi jika kenaikan suku bunga selesai untuk saat ini,” katanya.

Suku bunga yang lebih rendah mengurangi biaya peluang untuk memiliki aset tanpa bunga, yang seringkali meningkatkan harga emas.

Harga Emas Hari Ini 30 April 2024: Global dan Antam Stabil Tinggi

Emas Domestik 

Ilustrasi emas batangan Antam.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.

Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini tercatat dibanderol seharga Rp 1.115.000 per gram. Harga itu naik Rp 5.000 dibanding perdagangan kemarin.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga pembelian kembali atau buyback emas ditetapkan seharga Rp 1.014.000 per gram. Harga itu juga naik Rp 5.000.

Adapun harga emas berdasarkan ukuran, yakni lima gram dijual Rp 5,35 juta, 10 gram Rp 10,64 juta, 25 gram Rp 26,48 juta dan 50 gram Rp 52,89 juta.

Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp 105,71 juta, 250 gram Rp 264,01 juta dan emas 500 gram Rp 527,82 juta. Selanjutnya, untuk ukuran emas terkecil dan terbesar yang dijual Antam pada hari ini, yaitu 0,5 gram dibanderol Rp 607,5 ribu dan 1.000 gram senilai Rp 1.055.000.000.

Untuk diketahui, harga penjualan emas batangan Antam ini belum termasuk pajak. Pada hari ini, semua ukuran emas tersedia di Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya