Dibuka Melemah, IHSG Dibayangi Sentimen Pasar Global

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Indeks harga saham gabungan atau IHSG melemah 27 poin atau 0,39 persen di level 7.061, pada pembukaan perdagangan Senin, 13 Mei 2024.

Minim Sentimen, IHSG Masih Dibayangi Fluktuasi Rupiah dan Capital Outflow

Chief Executive Officer (CEO) PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya, memprediksi bahwa IHSG berpotensi untuk mengalami konsolidasi wajar pada perdagangan hari ini.

"Hari ini IHSG berpotensi terkonsolidasi wajar," kata William dalam riset hariannya, Senin, 13 Mei 2024.

Saham-saham yang Diproyeksi Menguat saat IHSG Dibayangi Tren Koreksi

Dia menjelaskan, awal pekan pasca-melalui pekan pendek, pergerakan IHSG saat ini betah berada dalam rentang konsolidasi wajar dengan potensi tekanan minor yang masih terlihat hingga beberapa waktu mendatang.

Ilustrasi papan saham IHSG.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin
Bumi Resources Gelar RUPST Akhir Juni 2024, Simak Agenda dan Ketentuan Bagi Pemegang Saham

"Sedangkan sentimen dari pergerakan market global maupun regional masih turut membayangi pola gerak IHSG hingga beberapa waktu mendatang," ujar William.

Sehingga para investor masih dapat memanfaatkan momentum fluktuatif harga, untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target jangka pendek hingga menengah.

"IHSG diprediksi bergerak dalam level 7.002-7.154," ujarnya.

Ilustrasi IHSG.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Selain itu, Dia juga memberikan sejumlah rekomendasi mengenai saham-saham yang dapat dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya yakni ASII, BBRI, INDF, ITMG, BMRI, JSMR, AKRA.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya