Kerja Tim Ad Hoc PSSI di Bawah Pengawasan AFC dan FIFA

Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA – Tim Ad Hoc Integritas tak hanya bertanggung jawab kepada Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia atau PSSI saja. Mereka juga harus melapor kepada AFC dan FIFA, dalam menjalankan roda kegiatannya.

Pemain Keturunan Bisa Bela Timnas U-19 di Piala Dunia U-20, Siapa Dia?

Ya, AFC dan FIFA akan hadir sebagai pengawas dan mentor untuk Tim Ad Hoc yang dibentuk, demi memerangi pengaturan skor.

Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria menyatakan, keterlibatan AFC dan FIFA dalam pengawasan kinerja Tim Ad Hoc adalah sebagai bentuk dalam keseriusan untuk memerangi pengaturan skor.

Indra Sjafri Disuruh Iwan Bule Jujur Soal PSSI, Jawabannya Mengejutkan

Bukan cuma mengawasi dari jauh, perwakilan AFC dan FIFA rencananya akan datang langsung ke Indonesia, demi meninjau kinerja Tim Ad Hoc.

"Kami sudah komunikasi dengan AFC dan FIFA. Pertemuan dengan AFC, sebelumnya sudah dilakukan saat proses pembentukan tim ini," kata Tisha, Jumat 1 Februari 2019.

Timnas U-19 Terbang ke Korsel, Marselino Ferdinan Tergantung Persebaya

Tisha menuturkan, AFC sempat diberikan gambaran besar mengenai kinerja Tim Ad Hoc. Secara detail, kinerja Tim Ad Hoc bakal dipresentasikan ke AFC dan FIFA usai pertemuan pada 7 Februari 2019.

"Kami harap, AFC dan FIFA bisa menyempurnakan kinerja Tim Ad Hoc," jelas Tisha. (asp)

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

Langkah Tegas PSSI Basmi Sepakbola Gajah di Liga 3

Sepakbola Indonesia kembali tercoreng dengan adanya aksi tak sportif yang mengindikasikan munculnya sepakbola gajah. Itu terjadi di Liga 3.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022